Mahfud MD Pastikan Pengamanan Demo Tanpa Kekerasan, Koordinator GIB: Ini Era Digital, Ada Kamera di Mana-mana
NASIONAL
NASIONAL

Mahfud MD Pastikan Pengamanan Demo Tanpa Kekerasan, Koordinator GIB: Ini Era Digital, Ada Kamera di Mana-mana

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

BANDA ACEH.CO -Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD memastikan pola pengamanan unjuk rasa dijamin tanpa kekerasan.

ADVERTISMENTS

Soal pernyataan Mahfud MD, Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie M. Massardi mengatakan, era digital yang kian berkembang akan merekam semua gerakan. Sehingga, semua tidak akan menjadi hal yang bisa ditutup-tutupi.

“Ini era digital. Ada kamera di mana-mana. Semua kebrutalan terdokumentasi,” ujar Adhie Massardi dalam cuitan akun Twitternya, Minggu (10/4).

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Usai Serang Ahok, Video Andre Rosiade Sidak SPBU Bareng Tersangka Kasus Pertamina Viral

Adhie mengatakan, setiap kekuasaan dapat melakukan apa saja. Sekalipun dengan kekerasan, penguasa tidak akan bisa ditindak seperti apapun.

“Tapi kan kekuasaan ini sudah lewat ashar. Pasti akan ada perhitungan di masa depan. Dan seperti biasa, gak akan ada jenderal mau tanggungjawab,” katanya.

ADVERTISMENTS

Menko Polhukam Mahfud MD memastikan pemerintah tak akan menghalang-halangi rencana aksi unjuk rasa besar-besaran mahasiswa dan sejumlah unsur masyarakat pada Senin (11/4). Bahkan, pola pengamanan unjuk rasa dijamin tanpa kekerasan.

Berita Lainnya:
Hasto Ngaku Diancam akan Ditersangkakan Kalau Pecat Jokowi

Dalam menghadapi rencana aksi tersebut, Mahfud memastikan langkah persuasif akan dilakukan pemerintah dengan cara mengamankan jalannya aksi unjuk rasa agar tetap berjalan damai.

“Pemerintah sudah melakukan koordinasi dengan aparat keamanan dan penegak hukum, agar melakukan pelayanan dan pengamanan sebaik-baiknya, dan tidak boleh ada kekerasan,” tegasnya.

“Tidak membawa peluru tajam, juga jangan sampai terpancing oleh provokasi,” imbuh Mahfud.

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS