NASIONAL
NASIONAL

Serba Serbi Idulfitri 1443 H, Ada Aksi Pemburu "THR" di Masjid Istiqlal

BANDA ACEH -Momentum Hari Raya Idulfitri selalu identik dengan pembagian hadiah uang dan biasa disebut tabungan hari raya (THR), yang tidak hanya dielu-elukan kaum pekerja tapi juga warga yang tidak memiliki pekerjaan.

Hal itu nyata terlihat pada pelaksanaan Sholat Idulfitri 1443 Hijriyah di Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, Senin pagi (2/5).

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di Gerbang 2 atau Gate Al-Ghaffar Masjid Istiqlal, terdapat belasan orang dari kalangan ibu-ibu lanjut usia (Lansia) hingga anak-anak.

Mereka menunggu jamaah Sholat Idulfitri pulang untuk mendapat seberapa pun uang yang diberikan kepadanya.

Terbukti, seusai Sholat Ied selesai terdapat jamaah yang memberikan uang kepada ibu-ibu lansia dan anak-anak yang menunggu di Gate Al-Ghaffar.

“Selamat lebaran ya Bu, ini ada sedikit rezeki, ” ujar seorang ibu jemaah Sholat Ied di Istiqlal.

Para pemburu THR ini menyiapkan kantong plastik atau botol air mineral untuk dijadikan tempat uang yang diberikan oleh para jemaah.

Hingga pukul 09.00 WIB, belasan pemburu THR ini masuk bertahan di pintu gerbang Masjid Istiqlal. Karena banyak jemaah yang masih memberikan uang meski hanya dalam bentuk recehan, misalnya Rp. 2.000.


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya