HIBURAN

Pengalaman Pribadi, Irine Septiani Ungkap Rasanya Jadi Orang Ketiga 

image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Penyanyi jebolan Indonesian Idol, Irine Septiani, kembali membuktikan eksistensinya di dunia tarik suara dengan merilis lagu terbaru berjudul “Cinta Kita Rahasia”.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Lagu tersebut mengangkat cerita tentang sebuah perasaan orang ketiga, bahwa dia mengerti akan posisinya salah, namun hanya meminta sedikit waktu untuk bersama melepas rindu. Ternyata, Irine sendiri pernah mengalami apa yang tertuang dalam lirik lagu yang diciptakan Reygen Salibana tersebut. 

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

“Lucu memang, tapi jujur aku pernah ngalamin (rasa) ini dulu dan lumayan bikin capek hati dan otak. Tapi mungkin disitu juga ada sensasinya. Hehehe..,” ujar Irine Septiani, di sela perilis single Cinta Kita Rahasia, di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, baru-baru ini. 

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Lagu ini memberi pemahaman bahwa sebuah perasaan memang sulit dan bisa datang kapan saja serta tidak tahu posisi yang sedang ada. 

Berita Lainnya:
Polisi Harus Tetapkan 27 Artis Tersangka Kasus Judi Online
ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

“Aku sendiri waktu pertama kali dengerin lagu ini, sudah naksir banget. Sedih banget lagu ini, banyak dialami tapi nggak banyak yang diungkapkan. Ini suata hati orang ketiga,” jelas Irine lebih lanjut.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Lagu Cinta Kita Rahasia yang dihadirkan dalam dominasi ambience pop ini ini, diproduseri oleh Choky Nainggolan (Abdul & the Coffee Theory, Kemenangan Indonesian Idol 2018). Dengan kemampuan latar belakang musisi yang mendukungnya serta keterlibatan Irine secara langsung, berimbas output musikal lagu Cinta Kita Rahasia yang tercipta dengan mulus.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

“Mereka (Choky dan Reygen) melibatkan aku sedikit banyak saat pembuatan musiknya. Tentunya, hal ini dilakukan untuk dapat menyesuai karakter musik dan suara aku,” ungkap Irine.

Berita Lainnya:
Hindari Aksi Porno, Bali keluarkan Aturan Joged Bumbung

Irine Septiani merupakan jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol angkatang 2018. Sebelum merilis single terbarunya ini, Irine sempat melepas lagu daur ulang Aku Bisa yang pernah popular dibawakan oleh band asal Malang, Flanella. Antusiasme dan respon positif berdatangan dari banyak penikmat musik ketika Irine memperkenalkan lagu Tanpa Suara dalam karir bermusiknya.

Irine berharap lagu barunya mampu menembus batas ekspektasinya di skena musik dalam negeri. “Aku berharap lagu ini bisa mewakilkan setiap perasaan yang sedang mengalami ini (situasi) dan mereka tahu kalau mereka nggak sendiri. Di samping itu, aku ingin lagu ini bisa diterima khalayak penikmat musik dan menjadi sejarah dalam karir musikku,” tutupnya.

Sumber: Tabloidbintang


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya