Habib Rizieq Shihab Ikut Dukung Gerakan Nasional Anti Islamofobia

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
image_pdfimage_print

BANDA ACEH -Gerakan Nasional Anti Islamofobia (GNAI) yang hari ini dideklarasikan sejumlah tokoh nasional turut menjadi perhatian Habib Rizieq Shihab.

ADVERTISEMENTS
ad39

Melalui Ketua PA 212 Slamet Maarif, Habib Rizieq memberikan dukungan penuh kepada gerakan yang diprakarsai Ferry Juliantono dan sejumlah aktivis tersebut.

ADVERTISEMENTS

 

“Guru kami, Habib Rizieq Shihab tentunya mengapresiasi dan mendukung GNAI hari ini,” tegas Slamet Maarif di Aula Buya Hamka, Majid Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat sore (15/7).

ADVERTISEMENTS

Habib Rizieq bersama PA 212 menilai islamofobia di Indonesia sudah terjadi secara terang-terangan dalam beberapa kesempatan dan kasus. Untuk itu, islamofobia harus dilawan.

ADVERTISEMENTS

Slamet Maarif yang merupakan orang dekat HRS itu menaruh harapan kepada GNAI untuk terus bergerak dan melawan islamofobia di Indonesia dan dunia.

ADVERTISEMENTS

“Berharap GNAI menjadi garda terdepan melakukan perlawan gerakan-gerakan anti islamofobia,” pungkasnya.

ADVERTISEMENTS

Presidium GNAI Ferry Juliantono sebelumnya mengatakan, deklarasi GNAI didasari oleh resolusi PBB yang telah mencanangkan setiap tanggal 15 Maret sebagai hari melawan islamofobia.

Terlebih, islamofobia di dalam negeri semakin mengkhawatirkan dan bisa memecah persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

“Resolusi PBB ini sebagai pijakan untuk melawan islamofobia di dalam negeri yang semakin hari semakin memecah persatuan dan kesatuan bangsa,” kata Ferry. 

Exit mobile version