Mualem Tunjuk Tarmizi SP Jadi Ketua Fraksi Partai Aceh DPRA
ACEH

Mualem Tunjuk Tarmizi SP Jadi Ketua Fraksi Partai Aceh DPRA

ADVERTISMENTS
Gampong Ramadhan in Action Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

BANDA ACEH | – Ketua Umum Partai Aceh Muzakir Manaf (Mualem) menujuk Tarmizi SP sebagai Ketua Fraksi Partai Aceh yang baru menggantikan Tarmizi Panyang. Tarmizi SP saat ini merupakan anggota Komisi V DPRA.

ADVERTISMENTS

Ketua DPRA, Samsul Bahri, mengatakan berdasarkan surat dari Dewan Pimpinan Partai Aceh Nomor: 0415/DPA-PA/VII/2022 Tanggal 4 Juli 2022 dan surat keputusan Nomor: 209/KPTS-DPA/VII/2022 Tanggal 15 Juni 2022.

Dimana surat tersebut berisi tentang perubahan struktur dan sususan Fraksi Partai Aceh Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) periode 2022 serta surat dari Fraksi Partai Aceh DPR Aceh Nomor: 124/F-PA/A/VII/2022 Tanggal 13 Juli 2022.

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Bupati Aceh Selatan Gratiskan Layanan Ambulance, Termasuk Pengantaran Jenazah

“Perihal pengantar tentang perubahan struktur dan susunan Faksi Partai Aceh di DPR Aceh periode 2019-224,” kata Samsul Bahri dalam rapat paripurna di Gedung Utama DPRA, Jumat (15/7/2022).

Adapun susunan pimpinan dan anggota Fraksi Partai Aceh DPR Aceh periode 2019-2024 adalah sebagai berikut:

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Fadhlullah Minta Ketum PPP Dukung Revisi UUPA Guna Perpanjangan Dana Otsus Aceh

Penasehat: Saiful Bahri (Ketua DPR Aceh)Ketua: Tarmizi SPWakil Ketua: Yahdi HasanSekretaris: IrfansyahWakil Sekretaris: Mawardi MBendahara: Hj. Asmidar

Anggota: Saifuddin Yahya, Azhar Abdurrahman, Sulaiman, Dahlan Jamaluddin, Khalili, Zulfadli, Ismail A. Jalil, Tamizi (Panyang), Iskandar Usman Al-Farlaky, Tgk M. Yunus, Martini, Muslim Syamsuddin, dan Junedi.[]

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS