Donatella Versace Mengenang Desainer Gianni Versace yang Tewas Ditembak 25 Tahun lalu

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Donatella Versace, kepala desain rumah mode sekaligus adik pendiri Versace, Gianni Versace, mengenang 25 tahun kematian sang desainer. “25 tahun merindukanmu, Gianni. Setiap hari, saya berharap kamu masih di sini,” tulis Donatella dalam unggahannya di Instagram beberapa jam lalu. Dia memajang beberapa foto lama saat berpose berdua Gianni Versace. Beberapa jam setelah diunggah, postingan Donatella mendapatkan lebih dari 100 ribu likes dan beragam komentar yang berisi dukungan dan simpati. Unggahan Donatella ini sekaligus mengingatkan pada kematian tragis sang desainer kenamaan Gianni Versace.

ADVERTISEMENTS

Giovanni Maria “Gianni” Versace, lahir pada 2 Desember 1946 dan meninggal pada 15 Juli 1997. Semasa hidup Gianni Versace dikenal sebagai perancang busana dan pengusaha sukses asal Italia. Dia adalah pendiri Versace, rumah mode yang memproduksi aksesoris, wewangian, make-up, perabot rumah tangga dan pakaian mewah. Juga merancang kostum untuk teater dan film. Pada tanggal 15 Juli 1997, Versace ditembak di luar rumahnya di Miami Beach, Casa Casuarina oleh pembunuh bernama Andrew Cunanan.

ADVERTISEMENTS

Pada pagi tanggal 15 Juli 1997 itu, dikutip dari wikipedia, Gianni Versace keluar dari rumahnya untuk mengambil majalah langganannya. Saat dia kembali ke rumahnya, seorang pria yang kemudian diketahui bernama Andrew Cunanan, menembaknya dari jarak dekat. Dia dinyatakan meninggal di Rumah Sakit Jackson Memorial. Saat itu dia masih berusia 50 tahun. Kematian tragis Gianni Versace mengejutkan banyak orang.

ADVERTISEMENTS

Misteri di balik pemubunuhan itu masih sering jadi pertanyaan sampai saat ini. Hubungan Gianni Versace dengan Andrew Cunanan, masih jadi misteri. Apakah mereka saling kenal dan punya hubungan dekat? Keluarga membantah ada hubungan di antara mereka. Informasi lain menyebut Andrew Cunanan seorang pembunuh yang sebelumnya pernah membunuh empat pria lainnya. Tak banyak keterangan yang bisa dikorek dari Andrew Cunanan karena dia meninggal bunuh diri di rumah perahunya delapan hari setelah pembunuhan Versace

ADVERTISEMENTS

Setelah dikremasi abu jenazah Gianni Versace dikuburkan di pemakaman Moltrasio dekat Danau Como. Pemakaman Gianni Versace yang diadakan di Katedral Milan, dihadiri lebih dari 2.000 orang, termasuk para pesohor dunia, seperti Carolyn Bessette-Kennedy, Naomi Campbell, Elton John, juga Putri Diana, yang tewas dalam kecelakaan mobil sebulan kemudian. RIP Gianni Versace.

ADVERTISEMENTS

Penulis Redaksi

Editor Suyanto Soemohardjo

Sumber: Tabloidbintang

Exit mobile version