ACEH

Ramli MS Resmikan 4 Fasilitas di RSUD-CND Termasuk Ruang Endoscopy

image_pdfimage_print

MEULABOH – Bupati Aceh Barat H. Ramli. MS meresmikan empat ruang fasilitas kesehatan di RSUD-CND, dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, Jumat (22/07/22).

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Empat fasilitas kesehatan tersebut, diantaranya ruang rawat jantung, ruang rawat paru, ruang ESWL, dan ruang Endoscopy.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Didampingi Direktur RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh, dr. Ilum Anam, Sp.PD-KGEH. Bupati Ramli. MS mengatakan, bahwa fasilitas kesehatan yang secara resmi telah di buka bisa di fungsikan dengan baik.

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

“Ini adalah bentuk komitmen saya sebagai Bupati Aceh Barat dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik menuju masyarakat Aceh Barat yang sehat jasmani dan rohani serta meningkatkan SDM di bidang kesehatan” ucap Ramli MS.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

Ramli MS berharap dengan difungsikannya fasilitas kesehatan ini, dapat memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Aceh Barat dalam memperoleh layanan kesehatan terbaik.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Menurutnya, pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat akan bisa dilaksanakan secara optimal apabila kondisi masyarakat sehat.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Untuk itu, Pemkab Aceh Barat telah menjadikan sektor kesehatan sebagai salah satu elemen penting dan prioritas dalam rencana pembangunan daerah, ujarnya.

Berita Lainnya:
Menteri Ekraf Luncurkan Program KREASI, Berdayakan Santri Lewat Industri Ekonomi Kreatif

“Kami terus berupaya membangun dan menyediakan berbagai fasilitas kesehatan yang semakin optimal kepada masyarakat, termasuk merampungkan Rumah sakit Regional di Meulaboh” tutur Ramli MS.

Oleh sebab itu, pihaknya saat ini telah menjalin kerjasama dengan Universitas Syiah Kuala serta Universitas Prima Indonesia Medan, dengan mengirim tenaga kesehatan untuk melanjutkan studi kedokteran disana.

Selain itu, Bupati Ramli MS juga mengapresiasi kinerja menajerial RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh. Ia mengatakan, Rumah sakit kebanggaan masyarakat Aceh Barat tersebut, saat ini telah banyak berbenah dan mengalami kemajuan yang cukup signifikan, baik dari segi pengelolaan keuangan, pendapatan, maupun fasilitas dan pelayanan kesehatan.

“Dari hari ke hari saya lihat RSUD Cut Nyak Dhien ini terus berbenah, memang memerlukan waktu dan tahapan agar pemanfaatannya bisa berjalan dengan maksimal dan dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Aceh Barat” pungkas Ramli MS

Sementara itu, Direktur RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh, dr. Ilum Anam, Sp.PD-KGEH., mengatakan empat fasilitas kesehatan yang diresmikan itu sangat mendukung pihaknya dalam mengatasi berbagai penyakit kronis yang diderita pasien.

Berita Lainnya:
Dua Putra Samalanga Bersatu untuk Pengentasan Kemiskinan di Aceh

Ilum menjelaskan bahwa ESWL atau extracorporeal Shock Wave Lithotripsye adalah prosedur untuk mengatasi penyakit batu ginjal dengan menggunakan gelombang kejut. Melalui ESWL, batu ginjal dapat dibuang tanpa melalui tindakan pembedahan.

Sedangkan, Endoscopy merupakan prosedur medis yang dilakukan dengan memasukkan alat khusus ke dalam organ internal. Pemeriksaan ini memungkinkan dokter untuk mendiagnosis masalah pada tubuh tanpa melakukan pembedahan besar, jelas dia.

“Kita terus berbenah, secara bertahap kita perbaiki Rumah Sakit kebanggaan Aceh Barat ini, dari layanan medis spesialis menuju ke arah layanan medis sub spesialis” tuturnya.

Oleh sebab itu, selain meningkatkan layanan dan pengembangan kapasitas SDM kesehatan, rumah sakit juga harus di dukung dengan kemampuan financial dan marketing yang baik.

“Semoga dengan semakin lengkapnya fasilitas kesehatan di rumah sakit ini, bisa menjadi harapan baru bagi masyarakat untuk mendapatkan kenyamanan dalam memperoleh layanan kesehatan di Kabupaten Aceh Barat” tutupnya.[]

Editor : Biro Meulaboh.


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya