Sambut Hari Kemerdekaan, Film Terbaru Iqbaal Ramadhan Tayang Lebih Awal

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto
image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Visinema mengumumkan kabar gembira bagi yang menantikan perilisan film terbaru Iqbaal Ramadhan, “Mencuri Raden Saleh”. Bertepatan dengan perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia, film yang rencananya tayang serentak di bioskop mulai 25 Agustus 2022, bisa disaksikan lebih awal secara terbatas. 

ADVERTISEMENTS
ad49

Informasi ini disampaikan oleh pihak Visinema melalui official Instagram-nya yang juga beberkan beberapa nama bioskop tempat pelaksanaan penayangan.

“Komplotan, kamu bisa nyuri start untuk menjadi bagian dari pencurian terbesar abad ini sekarang!” tulis akun official visinema (@visinemaid). “Cek bioskop di kotamu dan satu pesan dari para komplotan #MencuriRadenSaleh, jangan cepu ya,” sambung akun tersebut

ADVERTISEMENTS

Nantinya penayangan spesial film yang dibintangi Iqbaal Ramadhan dan kawan-kawan itu hanya akan berlangsung di beberapa kota dan untuk satu slot jadwal saja.

Bicara mengenai alur, film Mencuri Raden Saleh sendiri memang dinilai menjadi salah satu tontonan yang pas di Hari Kemerdekaan lantaran menampilkan nilai sejarah berupa lukisan karya maestro Raden Saleh.

Menghadirkan cerita mengenai Piko (Iqbaal Ramadhan) yang biasa memalsukan lukisan demi dapat uang untuk bebaskan ayahnya di penjara. Tak berselang lama, Piko akhirnya ditawari sebuah pekerjaan aksi pencurian karya Raden Saleh yang dijaga ketat di Istana Negara dengan bayaran fantastis.

Tertarik akan hal tersebut, Piko pun mulai mengumpulkan beberapa orang seperti Sarah (Aghniny Haque), Ucup (Angga Yunanda), Fella (Rachel Amanda), Gofar (Umay Shihab), dan Tuktuk (Ari Irham) ke dalam rencana aksi pencuriannya.

ADVERTISEMENTS

Penjualan tiket penayangan spesial film itu sendiri saat ini telah dibuka. Para penonton dapat melakukan pembayaran melalui aplikasi M-Tix, CGV, ataupun Cinepolis di smartphone masing-masing.

Berikut daftar bioskop penayangan spesial film Mencuri Raden Saleh:

ADVERTISEMENTS

Jakarta : Kota Kasablanca XXI
Bandung : CGV Paris Van Java
Semarang : DP Mall XXI
Solo : Paragon XXI
Yogyakarta : Empire XXI
Malang : Cinepolis Malang Town Square
Surabaya : Tunjungan 3 XXI
Bali : Cinepolis Plaza Renon
Medan : Cinepolis Plaza Medan Fair
Padang : CGV Raya Padang
Pekanbaru : CGV Transmart Pekanbaru
Palembang : CGV Transmart Palembang
Lampung : Boemi Kedaton XXI
Balikpapan : E-Walk XXI
Manado : Mentos 1 XXI
Makassar : M’Tos XXI
Tegal : CGV Tegal

Sumber: Tabloidbintang

ADVERTISEMENTS
Follow HARIANACEH.co.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version