NASIONAL
NASIONAL

Ngaku Pernah Disembah SBY, Kamaruddin Disebut Lagi Kesurupan, Seolah jadi Tuhan

BANDA ACEH –Politisi Partai Demokrat Andi Arief merespons terkait video yang membahas kembali kasus korupsi Wisma Atlet Hambalang di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok @pabilo1949 yang berisikan Pengacara keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak.

Dalam video tersebut, Kamaruddin mengatakan dirinya berperan dalam membongkar kasus korupsi Wisma Atlet Hambalang dan E-KTP.

“Di situ berapa menteri tuh yang saya menjarain tuh, yang saya penjarain ya ada Angelina Sondakh, Anas Urbaningrum, Jero Wacik dan Andy Mallarangeng. Kan aku yang dulu bongkar itu kan,” ucapnya.

Kamaruddin juga mengatakan, bahwa keberhasilan dirinya memenjarakan beberapa petinggi Partai demokrat, sampai Presiden SBY pernah sujud dihadapannya.

“Sampai Presiden sujud-sujud menyembah saya. Di Indonesia satu-satunya Lawyer pernah disembah Presiden itu saya,” ungkapnya.

Mengenai hal tersebut, Ketua Bappilu DPP Demokrat Andi Arief menyebut Kamaruddin Simanjuntak lagi kesurupan lantaran saat ini mendapat sorotan dari public.

“Komarudin ini lagi kesurupan, dapat panggung sedikit seolah menjadi Tuhan,” cuitan Andi Arief dalam akun Twitternya yang dilansir Populis.idpada Jumat (26/8/2022).


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya