PPID Aceh Dampingi Pemkab Aceh Barat Optimalkan Layanan Informasi Publik

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Tim PPID Propinsi Aceh sedang menyampaikan sambutan, FOTO/ist

image_pdfimage_print

MEULABOH – Tim Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) provinsi Aceh melakukan pendampingan terhadap PPID tingkat Kabupaten/kota, termasuk Pemkab Aceh Barat guna mengoptimalkan pengelolaan layanan informasi publik, hingga ke tingkat desa.

ADVERTISEMENTS
ad40

Kabid. Komunikasi Informasi Publik, Hidayat, SE mengatakan pihaknya menerima pendampingan sekaligus asistensi PPID yang dilakukan oleh Diskominsa Aceh pada Kamis (13/10/22 di aula Diskominsa Aceh Barat.

ADVERTISEMENTS

Kadis Kominsa Aceh Barat melalui Hidayat, SE, menyampaikan apresiasi kepada tim PPID Aceh yang bersedia memberikan pendampingan sekaligus asistensi kepada PPID Kabupaten Aceh Barat guna mengoptimalkan pengelolaan layanan informasi publik di Aceh Barat.

ADVERTISEMENTS

Ia berharap melalui forum diskusi ini, bisa melahirkan berbagai solusi terkait permasalahan yang sering di hadapi dalam pengelolaan informasi publik sehingga masyarakat bisa mengakses informasi yang diinginkan secara cepat dan akurat.

Hidayat menambahkan saat ini layanan PPID Kabupaten Aceh Barat sudah mengalami banyak peningkatan, meski masih ada beberapa kekurangan yang perlu di perbaiki. Oleh sebab itu, perlu ada koordinasi dan optimalisasi secara berkesinambungan agar kinerja PPID Kabupaten Aceh Barat bisa terus meningkat dalam memberikan layanan informasi kepada masyarakat, ungkapnya.

Sementara itu, Koordinator layanan informasi publik PPID Aceh, Asriani, menyampaikan PPID Utama Provinsi Aceh mempunyai kewajiban untuk membina sekaligus berkoordinasi dengan PPID Kabupaten/Kota dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik ujarnya.

Oleh sebab itu, pertemuan ini bertujuan untuk membahas tentang penguatan PPID Utama Aceh Barat, pengembangan website Kabupaten Aceh Barat, Penyediaan informasi publik, uji konsekuensi, serta sosialisasi dan koordinasi Surat Gubernur tentang pembentukan PPID Gampong, tuturnya.[]

Editor : Biro Meulaboh

Exit mobile version