HIBURAN

Menakar Peluang Pamali, Inang, dan Qodrat Raih 1 Juta Penonton Lebih Dulu

image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Tahun 2022 tahun kebangkitan perfilman Indonesia. Setelah dihantam badai pandemi Covid-19 yang membuat bioskop di Tanah Air tutup dan produksi film terhenti, kini film Indonesia kembali menggeliat.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Mengutip data Cinepoint, sedikitnya sudah 73 film Indonesia dengan berbagai genre edar dari Januari hingga akhir Oktober 2022. Menariknya, sebelas film di antaranya berhasil meraup 1 juta penonton. Malah delapan film berhasil mencetak 2 juta penonton.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Tidak pernah terjadi sebelumnya film Indonesia yang meraih 2 juta penonton sebanyak tahun ini. Tahun 2019 saja yang dianggap tahun dengan penonton film terbanyak yaitu lebih dari 51,5 juta hanya menyumbang 5 film.

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Mereka adalah Dilan 1991, Imperfect: Karier, Cinta & Timbangan, Dua Garis Biru, Danur 3: Sunyaruri, dan Habibie & Ainun. Sedangkan untuk tahun edar 2016 dan 2017 masing-masing sebanyak 6 film. Sebelum 2016 tak ada yang mencapai 2 juta penonton.

Berita Lainnya:
Ternyata Zarof Ricar Pernah Jadi Produser Film tentang Hakim Muda Tegakkan Keadilan
ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

Daftar film Indonesia 2022 dengan 1 juta penonton berpotensi bertambah pada November ini. Setidaknya saat ini ada tiga film Indonesia yang masih tayang yang berpeluang menjaring 1 juta penonton.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Tiga film itu antara lain Pamali, Inang, dan Qodrat. Pamali yang mengudara pertama kali pada 6 Oktober 2022 hingga hari ke-25 penayangan telah menghimpun 871.768 penonton. Disusul Inang dengan 742.425 dan Qodrat yang merangkul 575.995 jiwa hingga hari ke-5 mengudara.

Berita Lainnya:
KPK Izinkan Nagita Tetap Terima 'Endorsement', Tapi Laporannya Masuk ke LHKPN Raffi Ahmad
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Dilihat dari filmindonesia, dengan kurang dari 50 layar tersisa peluang Pamali mencapai 1 juta penonton lebih kecil dari Inang dan Qodrat. Inang sampai hari ini, Selasa (1/11) masih tayang di lebih dari 120 bioskop. Qodrat lebih banyak lagi. Kebetulan film yang dibintangi Marsha Timothy dan Vino G. Bastian itu edar paling belakangan dibanding dua film lainnya.

Inang berpeluang meraih 1 juta penonton lebih dulu, apalagi promo masif dengan melakukan cinema visit ke sejumlah bioskop di daerah, juga promo tiket beli 1 gratis 1 masih terus berjalan. Qodrat akan menyusul Inang untuk menjadi film Indonesia ke-13 dengan 1 juta penonton. Paling lambat awal pekan depan. (

Sumber: Tabloidbintang


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya