Rabu, 06/11/2024 - 21:25 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat dan Sukses atas Pelantikan 3 Pj Bupati dan Pj Walikota di Provinsi Aceh
KOMUNITAS

Sahlonba Tahun 2022 Dilaksanakan di Pantai Penyu, Lhoknga

BANDA ACEH – Silaturrahmi Aneuk Misbah Lam Rantoe Banda Aceh (SAhLonBa) Tahun 2022 dilaksanakan di Pantai Penyu, Lhoknga pada Minggu kemarin, 6 November 2022.

Acara ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Yayasan Misbahul Ulum dan IPTU Adrian Rizki Ramadhan, alumni Misbah yang sedang berkarir di kepolisian.

Yayasan Misbahul Ulum dalam sambutannya, menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan oleh for-PMMU Banda Aceh dan juga memberikan saran dan masukan untuk menginventarisir para alumni yang sudah berhasil di dunia kerja masing-masing agar forum ini bisa beraktifitas dengan maksimal.

“Dari pihak YMU kami menyambut positif niat baik ini dan juga berharap kedepan akan terus ada terobosan-terobosan baru yang bisa dilakukan oleh forum ini”.

Ketua Forum Pesantren Modern Misbahul Ulum (FOR-PMMU) Pusat, Hermansyah yang diwakili oleh Hasballah mengatakan, acara tersebut untuk menyambut anak-anak yang baru lulus dari Pesantren Modern Misbahul Ulum dan akan melanjutkan pendidikan di Banda Aceh, dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu menjaga silaturrahmi antar alumni.

“Jadi ini merupakan rumah kita bersama di perantauan, teruslah aktif dan bergabung di forum ini dan jaga nama baik pesantren,” ucap Hasballah.

Muzzammil selaku Ketua For PMMU Cab. Banda Aceh dalam sambutannya mengajak seluruh alumni untuk terus dapat berkontribusi dan memberi dukungan pada kegiatan yang akan dilaksanakan kedepan.

“Dan juga kita akan terus membangun komunikasi dengan semua pihak, baik itu Yayasan Misbahul Ulum, Pesantren dan juga semua alumni yang pernah bernaung di PMMU,” ucap Muzammil.

“Kedepan kita berharap untuk dapat bersinergi dengan semua pihak agar forum ini kembali eksis dan berkembang, tentu ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk menjaga dan membesarkannya,” mengakhiri penyampaiannya di Acara Silaturrahmi Aneuk Misah Lam Rantoe.


Reaksi & Komentar

اللَّهُ يَسْتَهْزِئُ بِهِمْ وَيَمُدُّهُمْ فِي طُغْيَانِهِمْ يَعْمَهُونَ البقرة [15] Listen
[But] Allah mocks them and prolongs them in their transgression [while] they wander blindly. Al-Baqarah ( The Cow ) [15] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi