ACEH

Jamaah Haji Aceh Kloter Dua Diterbangkan ke Jeddah

image_pdfimage_print

Pemberangkatan dilakukan melalui Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia yang lepas landas pada pukul 18.50 WIB.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Menurut Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari, jamaah kloter kedua ini diperkirakan akan tiba di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, sekitar pukul 22.06 Waktu Arab Saudi (WAS). Setibanya di Jeddah, jamaah akan menjalani proses pemeriksaan imigrasi sebelum melanjutkan perjalanan ke Makkah dengan bus.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Di Makkah, jamaah akan menginap di Hotel Loulouat Al Mashaer, maktab 10, yang terletak di wilayah Misfalah. Selama berada di sana, mereka akan melaksanakan umrah wajib dan menunggu waktu untuk pelaksanaan ibadah haji.

Berita Lainnya:
Timnas Indonesia Panggil 27 Pemain Hadapi Jepang dan Arab Saudi
ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Mengingat kondisi cuaca di Arab Saudi, Azhari mengimbau jamaah untuk menjaga kesehatan dengan istirahat yang cukup, makan secara teratur, dan minum air meskipun hanya sedikit.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

“Kami telah menginstruksikan petugas untuk terus mengingatkan jamaah tentang pentingnya menjaga kesehatan,” ujar Azhari.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024
Berita Lainnya:
Reaksi Tak Biasa Bahlil usai Gelar Doktornya Ditangguhkan UI: Itu Bukan Ditangguhkan

Azhari juga menginformasikan bahwa jemaah kloter 01 yang telah berangkat sehari sebelumnya, pada Rabu, 29 Mei 2024, telah tiba dengan selamat di Tanah Suci pada Kamis dini hari.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

“Alhamdulillah, semua jamaah kloter pertama dalam kondisi sehat dan siap untuk menjalankan ibadah,” tutupnya.

Sementara itu, jamaah haji kloter ketiga dari Kabupaten Aceh Utara telah memasuki asrama haji pada Kamis malam, pukul 21.00 WIB, dan dijadwalkan akan berangkat ke Jeddah esok hari melalui bandara yang sama. []


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya