ACEH

Dinas PUPR Aceh Barat Gelar Uji Sertifikasi Tenaga Kerja Kontruksi

MEULABOH – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Aceh Barat melakukan uji sertifikasi tenaga kerja untuk tenaga konstruksi di Aula Dinas Perkim Kabupaten Aceh Barat, Senin (24/06/2024).

Ujian ini diikuti oleh 30 peserta yang telah mendaftar dari tanggal 7 hingga 10 Juni 2024 kemarin.

Kadis PUPR Aceh Barat, Dr. Ir. Kurdi, ST, MT, IPM, Asean-Eng, mengatakan, uji sertifikasi ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan kompetensi para tenaga konstruksi dalam perencanaan dan perancangan sektor jasa konstruksi.

“Kami berterima kasih kepada Balai Jasa Konstruksi Wilayah 1 yang telah memfasilitasi ujian sertifikasi untuk jenjang 5 dan 6, baik untuk gedung maupun jalan di Aceh Barat,” ujar Dr. Kurdi.

Ujian ini mencakup empat jabatan kerja sertifikasi, yaitu:

  1. Pelaksana lapangan pekerjaan gedung Madya (jenjang V)
  2. Manager lapangan pelaksana pekerjaan gedung (jenjang VI)
  3. Pelaksana lapangan pekerjaan jalan Madya (jenjang V)
  4. Pengawas lapangan pekerjaan jalan utama (jenjang VI)

Dr. Kurdi berharap bahwa kegiatan ini akan meningkatkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang konstruksi, sehingga mereka dapat menghasilkan pekerjaan konstruksi yang tepat waktu dan bermutu tinggi.

“Kami akan terus melanjutkan ujian ini untuk memenuhi kebutuhan tenaga konstruksi bersertifikat di Aceh Barat,” tambahnya.

Dengan hadirnya tenaga konstruksi yang berkualitas dan profesional, Dr. Kurdi berharap pembangunan di Kabupaten Aceh Barat dapat dilakukan secara aman, efisien, dan sesuai standar yang telah ditentukan. Ini akan memastikan kualitas bangunan yang lebih baik dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap para pelaku jasa konstruksi yang lulus sertifikasi dapat menyajikan produk infrastruktur yang berkualitas, profesional, dan tahan lama,” pungkas Dr. Kurdi.[]

Editor: Biro Meulaboh


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya