Jokowi Bilang Pemindahan Ibu Kota ke IKN Keputusan Rakyat Indonesia, Warganet: Rakyat yang Mana
NASIONAL
NASIONAL

Jokowi Bilang Pemindahan Ibu Kota ke IKN Keputusan Rakyat Indonesia, Warganet: Rakyat yang Mana

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

“Ini yang sudah menandatangani LoI kan sudah banyak. Kan diseleksi, kan di-skrining. Tidak semua masuk langsung iya. Ini masuk, iya (disetujui). Ini masuk, iya,” kata Jokowi usai groundbreaking Delonix Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, dilansir dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/9/2024)

ADVERTISMENTS

Ia pun menyatakan, investasi di IKN harus sesuai dengan kebutuhan ibu kota baru.

“Disesuaikan dengan kebutuhan-kebutuhan yang ada di IKN. Akan terbangun sebuah ekosistem yang baik sehingga nusantara menjadi lokasi yang menarik,” tutur Jokowi.

ADVERTISMENTS

Adapun dalam groundbreaking ke-8 hari ini, proyek investor asing murni perdana masuk ke IKN. Investor asing murni tersebut adalah Delonix Bravo yang berbasis di China.

Berita Lainnya:
Terciduk Jalan Bareng Pelakor, Oknum Polisi di Makassar Dilabrak Istri Sah

Investor ini berinvestasi melalui proyek mixed use atau proyek yang memadukan beberapa jenis dan fungsi properti.

ADVERTISMENTS

Sementara itu, dua perusahaan kemitraan asing lainnya meliputi Australia Independent School yang membangun Sekolah Internasional dari jenjang PAUD hingga SMA, dan investor Rusia PT Magnum Investment Nusantara yang membangun kawasan hunian dan komersial.

Jokowi mengatakan, masuknya investor asing menandakan bahwa Nusantara sangat menarik untuk investasi.

“Hari ini (groundbreaking perdana investor asing). Ini menunjukkan kepercayaan dari investasi, baik lokal domestik maupun internasional bahwa Nusantara memang tempat yang sangat menarik untuk investasi,” kata dia.  

Berita Lainnya:
Panas! Kubu Ridwan Kamil Sebut Keterangan Lisa Mariana Gosip Murahan

Ia pun membuka peluang untuk groundbreaking ke-9 di IKN sebelum purnatugas pada 20 Oktober 2024.

“Ya belum tentu (ini yang terakhir). Nanti jangan-jangan seminggu lagi banyak yang pengin groundbreaking lagi,” ujar Jokowi. 

Investasi dari China yang berasal dari jaringan hotel dan gaya hidup global, Delonix Group, ini bernilai Rp 500 miliar dan akan dibangun di atas lahan seluas 24.000 meter persegi.

Sementara itu, investasi yang ditanamkan oleh investor asal Rusia, untuk hunian Magnum Resort Nusantara mencapai Rp 300 miliar

ADVERTISMENTS
Selamat & Sukses dr. Elfina Rachmi atas pengukuhan sebagai Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Persahabatan
1 2

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS