NASIONAL
NASIONAL

Serahkan ke Prabowo soal Jatah Menteri, Golkar: Kami Susah Mau Minta, Itu Prerogatif Presiden

image_pdfimage_print

BANDA ACEH  – Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Adies Kadir menyerahkan kepada Presiden terpilih, Prabowo Subianto, untuk menentukan jumlah kursi menteri bagi partainya.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

“Kami kan susah mau minta. Ini kan hak prerogatif Presiden,” kata Adies Kadir di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (10/10/2024).

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Adies mengatakan, Golkar tak memiliki target untuk mendapatkan jumlah menteri di Pemerintahan Prabowo.

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

“Kita mau minta banyak, presiden kasih sedikit. Kita minta sedikit, presiden nanti kasih banyak. Ya Kita syukurin saja lah,” ujarnya.

Berita Lainnya:
Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Lawan Edy di Sumut
ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

Wakil Ketua DPR RI ini menegaskan, Golkar sudah mempercayai Prabowo untuk menentukan jumlah kursi menteri.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

“Kami serahkan sepenuhnya kepada presiden terpilih mempercayakan Partai Golkar berapa kursi Menteri ya kita terima,” ucap Adies.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Menurut Adies, nama calon menteri dari Golkar untuk Pemerintahan Prabowo sudah di tangan Ketua Umum Bahlil Lahadalia.

“Wah itu tanya Pak Bahlil (Ketua Umum Partai Golkar) kan, di kantong Pak Bahlil nama-nama itu,” tuturnya.

Berita Lainnya:
Permintaan Maaf Ivan Sugianto Diserbu Netizen: Suruh Menggonggong Dulu Dia!

Dia meyakini Prabowo sering berdiskusi dengan Bahlil dalam kapasitas sebagai menteri Joko Widodo (Jokowi).

“Kita kan enggak tahu apakah pembicaraan tentang tugas-tugas kenegaraan beliau sebagai Menteri ESDM atau sebagai ketua partai kita kan enggak ngerti,” ucapnya.

“Tetapi kan intensitas pertemuan antara Ketua Umum Golkar Pak Bahlil dengan Presiden terpilih Pak Prabowo juga cukup intens,” ucapnya menambahkan


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya