NASIONAL
NASIONAL

Prabowo Tinggalkan Hambalang di Tengah Pembekalan Calon Pembantunya

image_pdfimage_print

BANDA ACEH -Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto meninggalkan kediamannya, di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang, Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor, Kamis siang, 17 Oktober 2024.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Pantauan Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL di lokasi, Prabowo meninggalkan Hambalang sekira pukul 11.35 WIB. 

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Pasalnya, mobil Toyota Alphard putih dengan plat Kementerian Pertahanan nomor 1 – 00 keluar dari pintu gerbang dengan gaya militer. 

Berita Lainnya:
Tiba-tiba Bahlil Lahadalia sebagai Ketum Golkar Jadi Bukti Parpol Lembaga Privat
ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Hal tersebut nampak dari petugas pengamanan baik dari TNI maupun Kepolisian yang berjaga melakukan penghormatan. 

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

“Hormat gerak,” ucap salah seorang aparat memberikan komando. 

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Mobil Prabowo berada di bagian paling depan saat keluar dari pintu gerbang utama Padepokan Garuda Yaksa Hambalang. Serta, diikuti oleh iring-iringan mobil pengawalan sejumlah 6 mobil. 

Berita Lainnya:
Trending di X, Najwa Shihab Jadi Korban Sasaran Buzzer?
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Setelah iring-iringan menjauh dari pintu gerbang utama Padepokan Garuda Yaksa Hambalang, petugas pengamanan langsung mengembalikan posisinya. 

“Tegak senjata gerak,” demikian salah seorang yang bertugas sebagai komandan memberikan komando.

Berdasarkan jadwal hari ini, Prabowo seharusnya memimpin acara pembekalan calon-calon wakil menteri hingga pukul 16.00 WIB


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya