BANDA ACEH – Projo Aceh menepis keras isu miring yang menyerang Ketua Umum mereka, Budi Arie Setiadi. Tuduhan bahwa Budi Arie melindungi situs judi online dianggap sebagai fitnah keji yang bertentangan dengan perjuangan Projo melawan praktik ilegal ini.
Ketua DPD Projo Aceh, Taufik Muhammad, menegaskan Budi Arie adalah sosok yang berani dan berkomitmen kuat untuk memberantas judi online.
“Kami sangat menentang judi online, dan Pak Budi berada di garis depan dalam upaya pemberantasannya,” kata Taufik, Kamis, 7 November 2024.
Ia mengungkapkan, Projo telah mengeluarkan Maklumat resmi sebagai wujud dukungan terhadap upaya pemerintah dalam menghancurkan praktik perjudian online yang merusak moral bangsa.
Selain itu, Taufik juga membantah keras bahwa Projo mendukung judi online.
“Menuduh Budi Arie terlibat melindungi situs judi online itu fitnah keji! Kami di Projo, dari pusat hingga daerah, berkomitmen penuh memerangi judi online,” tegas Taufik.
Bahkan, kata dia, Projo mendukung penuh langkah kepolisian untuk memberantas mafia judi online, dan ia percaya Budi Arie adalah sosok yang teguh berada di garda terdepan untuk melawan praktik ini.
Berikut isi maklumat resmi Projo :
- Sebagai Ketua Umum Projo dan Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie terbukti konsisten dan aktif dalam memberantas judi online.
- Sebagai Ketua Harian Bidang Pencegahan Satgas Pemberantasan Judi Online, Budi Arie telah menunjukkan hasil nyata dalam memerangi judi online.
- Tudingan bahwa Budi Arie melindungi situs judi online adalah framing jahat dan serangan politik yang melukai anggota Projo yang teguh berjuang melawan judi online di seluruh negeri.
- Projo menilai bahwa pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital yang diduga melindungi situs judi online adalah pengkhianat bangsa. Mereka yakin Budi Arie tidak terlibat dalam praktik ini.
- Projo mendukung penuh penegakan hukum oleh pihak kepolisian dan menantikan penangkapan para bandar besar judi online.
- Projo mendukung penuh Presiden Prabowo Subianto dalam upaya memberantas judi online sampai tuntas.
- Projo menolak eksploitasi dan penipuan terhadap rakyat kecil.
- Projo mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersatu dalam memerangi judi online demi masa depan bangsa.[*]