NASIONAL
NASIONAL

Jupri Dedengkot Preman Pasar Tumpah Merdeka Dibekuk Polisi, Warga: Harus Dihukum Berat!

image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Warga dan pedagang sekitar pasar tumpah Jalan Merdeka sudah lama mengeluhkan aksi premanisme yang melakukan pungli oleh Jupri Cs. Modus premanisme Jupri Cs itu dengan jualan air minum ke pedagang.”Selama ini yang mau jualan harus bayar ke mereka (Jupri Cs), kalau tidak mau bayar tidak boleh jualan di sini,” kata salah seorang pedagang yang tak disebut namanya kepada wartawan, dikutip pada Sabtu, 9 November 2024.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Dia menceritakan dirinya dan pedagang lain mesti beli minuman dari Jupri Cs dengan nominal minimal Rp150 ribu tergantung lapak ramai pembeli atau tidak.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

“Untuk botol air aqua harus bayar Rp150 ribu. Kalau selama ada Jupri kita terpaksa naikin harga jual di tingkat pedagang karena untuk nutupin nominal yang diminta oleh Jupri,” lanjut pedagang itu.

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Adapun Polres Kota Bogor sudah meringkus Jupri beberapa waktu lalu. Penyidik menjerat Jupri dengan pasal kepemilikan narkotika hingga senjata tajam. 

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

aisal salah seorang warga Ciwaringin mengatakan kalau Jupri selama ini tak segan-segan melakukan penganiayaan terhadap pedagang atau warga yang berani protes.  Menurut dia, saat minta pungutan uang ke pedagang bersama kelompoknya, Jupri selalu bawa senjata api dan tajam.

Berita Lainnya:
Dukungan Publik terhadap Mardani H Maming Terus Mengalir
ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

“Lapak pedagang bisa diobrak abrik sama dia dan kelompoknya,  kalau ada yang berani lawan pasti abis sama dia,” ujar Faisal.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Faisal menuturkan Jupri dulu pernah konflik dengan salah satu pedagang pasar. Bukannya Jupri ditangkap, tapi malah pedagang yang melawan itu malah masuk penjara.

“Kalau masih ingat tahun 2022, keluarga pedagang itu ngadu ke Presiden Joko Widodo, itu yang kasusnya Ujang Sarjana,” kata Faisal.

Lebih lanjut, Faisal minta aparat penegak hukum bisa tindak tegas Jupri. Dia mengatakan demikian karena kelakuan Jupri sudah dianggap sudah keterlaluan.

“Orang kayak dia harus dihukum berat. Jangan tanggung-tanggung karena perbuatannya sangat meresahkan warga,” kata Faisal.

Sementara, pedagang bernama Ridwan menuturkan saat itu Jupri sedang memungut uang keamanan. Namun, karena tak terima, Ujang Sarjana protes hingga sempat terjadi perkelahian.

“Semenjak kasus itu, Jupri jadi semakin ditakuti oleh pedagang dan warga karena dianggap punya backing kuat,” paparnya

Berita Lainnya:
Baliho Dirusak, Herzaky Mahendra Putra Sebut Dukungan kepada RIDO Semakin Mengental dan Mengkristal

Ridwan bilang modus yang digunakan Jupri dengan jualan air botol mineral. Setiap pedagang dipaksa untuk beli air botol mineral dari kelompok Jupri.

“Setiap pedagang beda-beda harganya, ada yang Rp150 Ribu sampai Rp300 ribu untuk lapak pedagang yang ramai. Kalau ada nolak nanti lapaknya diacak-acak lalu diganti pedagang baru,” kata Ridwan

Kemudian, ada pedagang lainnya yaitu Rahmat yang meminta Kapolri, Jaksa Agung dan Presiden Prabowo Subianto untuk turun tangan. Sebab, aksi Jupri mulai meresahkan warga hingga pedagang.

“Saya minta pak Prabowo sebagai presiden mendengar apa yang jadi keluh kesah kami sebagai warga. Jangan sampai ada orang seperti Jupri yang menari-nari di atas penderitaan kami,” kata Rahmat. 

Rahmat menceritakan keributan beberapa waktu lalu terjadi karena warga yang sudah geram terhadap Jupri. Menurut dia, ulah Jupri sudah mulai kelewatan batas.

“Karena selama ini sudah banyak laporan ke polisi, dia ini selalu licin dari proses hukum kalopun di tangkap gak pernah dihukum lama. Salah satu korbannya pemilik warung R.M Puncak,” kata Rahmat.


Reaksi & Komentar

Berita Lainnya