Arkeologi sangat diperlukan bagi Ben Gurion, Toprak menjelaskan. Arkeologi berfungsi “sebagai jembatan untuk memperkuat hubungan antara orang-orang Yahudi Israel saat ini dengan orang-orang Yahudi kuno. Hal ini memperkuat ikatan antara bangsa dan ‘tanah air’.”
Temuan-temuan arkeologis di wilayah Palestina dan sekitarnya, digunakan entitas Zionis sebagai argumen untuk membentuk Israel Raya yang merentang dari timur Sungai Yordan sampai ke Laut Mediterania. Rencana itu akan menghilangkan Palestina sepenuhnya dan mencaplok sebagian wilayah Suriah, Yordania, dan Lebanon.
Sebaliknya, Israel terus melakukan penghancuran peninggalan arkeologis Arab dan Palestina untuk menghapus jejak bangsa tersebut. Ini sejalan dengan kata-kata Perdana Menteri Golda Meir, yang menyatakan, “Tidak ada yang namanya orang Palestina, mereka tidak pernah ada.”
Upaya untuk membangun keunikan melalui artefak arkeologi sejalan dengan proses pemikiran yang secara kategoris menyangkal atau mengabaikan kehadiran sejarah dan identitas masyarakat Palestina di negeri-negeri tersebut.