Bos Lippo 9 Naga Bertemu Jokowi, Peneliti BRIN Minta Prabowo Hati-hati

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Naga-naganya salah satu konglomerat 9 Naga sedang cari celah untuk bisa mendekati Presiden Prabowo Subianto, berharap bisa menuai keuntungan selama lima tahun ke depan. Peneliti Ahli Utama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Siti Zuhro menilai pertemuan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo (Jokowi) dengan bos Lippo Group Mochtar Riady di Solo, Jawa Tengah (Jateng) baru-baru ini, sebagai upaya mengetuk pintu masuk ke lingkaran Prabowo.Menurutnya, Lippo Group ingin mendapat benefit yang sama di era pemerintahan Prabowo dengan apa yang telah dirasakan di era Jokowi.

“Para konglomerat tersebut tetap ingin menjalin relasi yang baik dengan Jokowi dengam harapan bahwa ke depan kemanfaatan yang sama bisa dirasakan di bawah pemerintahan Prabowo Subianto yang notabene dianggap sangat dekat dengan Jokowi,” ujar Siti Zuhro saat dihubungi Inilah.com, di Jakarta, Minggu (15/12/2024).

ADVERTISEMENTS

Pertemuan ini, lanjut Siti, bukti bahwa memang Jokowi sangat akrab dengan para konglomerat. Sekaligus juga menyiratkan kecurigaan publik seputar adanya bagi-bagi kue di era Jokowi terjawab sudah. “Ini (pertemuan) juga bisa dimaknai adanya kedekatan mereka dan kemanfaatan yang mereka (Lippo Group) rasakan selama 10 tahun dari 2014-2024 kekuasaan Jokowi,” kata dia.

Dia menambahkan, para konglomerat hingga kini masih menganggap penting keberadaan dan peran Jokowi dalam kancah Politik dan ekonomi nasional. Bedanya, Jokowi seperti makelar saja bukan penguasa lagi.

ADVERTISEMENTS

“Para konglomerat masih menghitung keberadaan dan kemungkinan peran Jokowi kancah politik dan ekonomi nasional,” ucapnya.

Sebelumnya, Jokowi melalui akun Instagram membagikan foto momen pertemuannya dengan bos Lippo Group Mochtar Riady di kediamannya di Solo, Jawa Tengah (Jateng). Ada tiga foto yang dibagikan Jokowi melalui media sosialnya.

ADVERTISEMENTS

Dalam foto tersebut memperlihatkan Jokowi duduk di pojok mengenakan kemeja putih lengan panjang. Sedangkan keluarga Mochtar Riady mengenakan batik.  

“Saya menerima kehadiran Bapak Mochtar Riady, Bapak James Riady, Bapak John Riady beserta keluarga di kediaman. Khususnya Bapak Mochtar Riady yang di usia ke 95 tahun masih sehat dan berupaya untuk mampir ke Solo,” tulis Jokowi dalam akun Instagram miliknya.

ADVERTISEMENTS

Selain itu, Jokowi juga mengucapkan terima kasih atas kedatangan tamunya dan saya sangat menghargai adanya pertemuan ini. “Terima kasih atas kedatangannya, saya sangat menghargai silaturahmi ini,” kata Jokowi yang lengser sebagai Presiden pada 20 Oktober 2024 lalu itu.

Mochtar Riady yang merupakan ayah dari James Riady dan John Riady adalah seorang pengusaha dan bankir Indonesia berdarah Tionghoa. Dia dikenal sebagai pendiri dan pemilik dari kelompok usaha konglomerat Lippo Group. Ia banyak dikenal orang sebagai salah seorang pengusaha konglomerat keturunan Tionghoa-Indonesia yang telah berhasil mengembangkan grup bisnisnya hingga ke mancanegara.

ADVERTISEMENTS

Lippo Group merupakan sebuah grup yang memiliki lebih dari 50 anak perusahaan. Jumlah seluruh karyawannya diperkirakan mencapai 50 ribu orang lebih. Aktivitas perusahaannya tak hanya di Indonesia, tetapi juga di kawasan Asia Pasifik, terutama di Hong Kong, Guang Zhou, Fujian, dan Shanghai. 

ADVERTISEMENTS
Follow HARIANACEH.co.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Exit mobile version