BANDA ACEH – Bentrok dua organisasi masyarakat (ormas), yakni Pemuda Pancasila (PP) dan Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) Jaya pecah di di dua lokasi di Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
Sebanyak 12 orang dari dua kubu luka-luka, dan sejumlah kendaraan rusak. Polisi kini masih menyelidiki bentrokan tersebut.
“Kita masih lakukan penyelidikan dan pendalaman, ada 19 orang dalam dua peristiwa bentrokan tersebut diamankan kini sedang diperiksa penyidik,” kata Kapolres Blora AKBP Wawan Andi Susanto, Rabu, 15 Januari 2025.
Polisi pun melakukan mediasi terhadap dua ormas itu. Sehingga bentrok bisa berhenti. Pantauan Media Indonesia, suasana di lokasi bentrok berangsur kondusif.
Wawan mengungkap bentrok terjadi di perempatan Karangjati, Blora dan di Kecamatan Kunduran, Blora. Belasan orang yang luka-luka pun telah dibawa ke rumah sakit.
“Perempatan Karangjati Blora ada 8 orang luka dan di Kecamatan Kunduran Blora empat orang luka dari kedua kubu itu,” jelas dia.
Wawan menerangkan dari 19 orang yang ditangkap, mereka berasal dari dua kubu ormas tersebut.
Namun, pihaknya belum bisa menyampaikan siapa saja yang berpotensi menjadi tersangka karena penyelidikan masih dilakukan. Pihaknya pun masih mengumpulkan sejumlah barang bukti dari insiden itu.
“Kami belum mendapatkan informasi ada penggunaan senjata tajam dalam bentrok yang terjadi di dua lokasi,” ujar Wawan.