Sekarang ini banyak aset crypto yang tergolong baru bisa mendatangkan cuan. Salah satunya adalah Hamster combat. Pergerakan harga hamster kombat dianggap banyak trader berpendapat bahwa aset crypto ini akan melonjak. Begitu juga dengan xrp yang banyak di analisa oleh para ahli trader akan meningkat. Namun mereka juga menerapkan beberapa syaratnya. Dilansir dari berbagai sumber, berikut pembahasan kedua aset crypto tersebut.
Mengenal Hamster Combat
Hamster Combat adalah permainan sederhana yang dapat ditemukan di platform Telegram. Meskipun namanya mengisyaratkan pertarungan antar karakter hamster, sebenarnya ini adalah permainan simulasi crypto. Permainan ini memiliki fitur-fitur menarik seperti simulasi pasar crypto virtual, sistem rujukan, dan integrasi NFT, serta memberikan kesempatan untuk menghasilkan uang melalui penambangan dan investasi koin yang dikumpulkan.
Dengan model play-to-earn (P2E), pemain dapat memperoleh token crypto sebagai imbalan dari berbagai aktivitas dan misi yang mereka lakukan. Dalam permainan ini, pemain diharuskan menyelesaikan tugas-tugas sederhana, seperti mengetuk layar dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan, termasuk bermain game, mengundang teman, dan mengikuti event.
Setelah menyelesaikan tugas, pemain akan mendapatkan koin HMSTR yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan karakter hamster mereka. Selain itu, pemain juga bisa mendapatkan koin melalui event khusus, giveaway, atau airdrop.
Cara Bermain Game Hamster Kombat
Berikut adalah langkah-langkah untuk memainkan game Hamster Combat berdasarkan informasi dari bot Hamster combat:
1. Buka Aplikasi Telegram
Pertama, buka aplikasi Telegram dan cari bot Hamster Kombat. Setelah menemukannya, ikuti petunjuk yang diberikan oleh bot untuk memulai permainan. Pemain akan diperkenalkan dengan dasar-dasar dan cara bermain game ini.
2. Kumpulkan Koin
Tujuan utama dari game ini adalah untuk memperluas kerajaan crypto. Untuk mencapai hal ini, pemain perlu mengumpulkan koin khusus secara berkala. Berikut beberapa cara untuk mengumpulkan koin: Tap to Earn
Ketuk layar untuk mendapatkan koin. Ini adalah cara paling sederhana dan langsung untuk mengumpulkan koin dalam permainan. Pemain akan mendapatkan 1 koin setiap kali mereka mengetuk layar.
Mine
Tingkatkan kartu untuk mendapatkan peluang penghasilan pasif. Dengan cara ini, koin akan diperoleh secara otomatis tanpa harus terus-menerus bermain.
Profit per Hour
Nilai koin akan bekerja secara otomatis dan menghasilkan koin bahkan saat pemain tidak aktif bermain selama 3 jam. Setelah periode ini, pemain perlu masuk kembali ke dalam game untuk mengaktifkan kembali proses penghasilan otomatis.
LVL
Semakin banyak koin yang dimiliki, semakin tinggi level perolehan nilai koin. Level yang lebih tinggi memungkinkan pemain untuk menghasilkan koin lebih cepat.
Invite Friends
Undang teman-teman dan dapatkan bonus. Bantu teman untuk naik ke liga berikutnya agar bisa mendapatkan bonus tambahan.
3. Lakukan Upgrade dan Ekspansi
Gunakan koin dan token yang diperoleh dari menyelesaikan tugas harian untuk melakukan upgrade pada hamster dan memperluas kerajaan crypto. Dengan meningkatkan kemampuan hamster dan memperluas kerajaan, pemain dapat menghadapi tantangan yang lebih besar dan mengumpulkan lebih banyak koin.
Pergerakan Harga Hamster Combat
Dilansir dari coingecko, harga Hamster Combat hari ini adalah Rp 26,3 dengan volume perdagangan mencapai US$34.597.251 dalam 24 jam terakhir, yang menunjukkan peningkatan sebesar 60,40% dibandingkan satu hari sebelumnya. Untuk harga tertinggi yang pernah dicapai oleh Hamster Kombat (HMSTR) adalah US$0,007222, yang tercatat pada 27 September 2024.. Jika dibandingkan, harga saat ini 73,43% lebih rendah dari harga tertinggi sepanjang waktu.
Sedangkan harga terendah untuk Hamster Kombat (HMSTR) adalah US$0,001919, yang tercatat pada 3 Februari 2025. Jika dibandingkan, harga saat ini 0,00% lebih tinggi dari harga terendah sepanjang waktu.
Mungkinkah Prediksi Kenaikan XRP hingga Rp 178.200
Dilansir dari Pintu, XRP mengalami reli yang signifikan, didorong oleh sentimen pasar yang positif. Analis pasar, Ali Martinez, baru-baru ini membagikan grafik harga yang menunjukkan level kunci yang harus ditembus oleh XRP untuk menghindari momentum bearish. Menurut Martinez, harga XRP saat ini terkonsolidasi dalam pola “bullish pennant”. Meskipun ada kemungkinan penurunan hingga Rp33.210 sebelum level resistance Rp44.286 ditembus, analis ini optimis XRP bisa mencapai Rp 178.200 setelah koreksi singkat. Pola teknikal seperti ini sering kali menjadi fase akumulasi sebelum pergerakan harga yang besar.