MEDAN – Daarut Tauhiid (DT) Peduli Sumatera Utara (Sumut) berkolaborasi dengan Delipark Podomoro City Medan dalam agenda santunan dan buka puasa bersama anak-anak yatim dari Panti Asuhan Yayasan Amal & Sosial Al Washliyah Medan Johor. Acara itu berlangsung pada Rabu (12/3/2025).
Bertempat di Delipark Podomoro City Medan, Jalan Putri Hijau No.1, Kesawan, Medan Baru Kota Medan, kegiatan ini di hadiri sebanyak 70 yatim.
Adapun agenda kegiatan tersebut tidak hanya sebatas santunan dan buka puasa bersama, tetapi juga diisi dengan sesi kajian yang memberikan ilmu dan motivasi bagi anak-anak yatim. Selain itu, mereka juga diajak menonton bioskop, menciptakan momen kebahagiaan yang tak terlupakan di bulan Ramadan.
Perwakilan dari Yayasan Panti Asuhan, Hartono, menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan yang diberikan.
“Terima kasih kepada DT Peduli Sumut beserta Delipark atas bantuan yang telah diberikan kepada yayasan kami, terutama kepada anak-anak kami. Semoga ini menjadi amal ibadah yang tidak pernah putus,” ujarnya.
Kepala Cabang DT Peduli Sumut, Esty Iswayuni, berharap kegiatan ini menjadi berkah dan kebahagiaan bagi anak-anak yatim.
“Semoga bantuan yang kami salurkan kepada anak-anak dan yayasan dapat bermanfaat serta membawa kebahagiaan di bulan Ramadan ini,” ungkapnya.
Acara ini menjadi wujud kepedulian sosial terhadap anak yatim sekaligus mempererat silaturahmi di bulan Ramadan. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi lebih banyak pihak.[]