WNA Asal China Ditangkap Saat Hendak Jual Emas Palsu di Bandar Lampung
NASIONAL
NASIONAL

WNA Asal China Ditangkap Saat Hendak Jual Emas Palsu di Bandar Lampung

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Seorang Warga Negara Asing (WNA) diamankan Polisi karena hendak menjual emas palsu di Jalan Teuku Umar, Kelurahan Surabaya, Kedaton, Bandar Lampung, Kamis (6/3).Pria itu bernama Nanchang Zhang (56) yang merupakan WNA asal China. Ia ditangkap pada Kamis (6/3) sekitar pukul 13.00 WIB.

ADVERTISMENTS

Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay mengatakan pelaku diamankan berdasarkan laporan dari masyarakat.

“Jadi pelaku ini menawarkan sekitar 59 keping yang menurut pengakuan pelaku itu emas, akan dijual ke toko plaza kunci,” katanya.

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Ini Isi Perjanjian Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil hingga Fakta Mengejutkan Alasan Terbongkarnya Perselingkuhan

Namun, saat emas tersebut dites oleh warga, ternyata kepingan tersebut bukan emas atau emas palsu, sehingga pelaku diteriaki oleh warga.

“Tetapi saat dites ternyata bukan emas, kemudian yang bersangkutan diteriaki oleh massa. Pelaku sama sekali tidak bisa berbahasa Indonesia,” ucapnya.

ADVERTISMENTS

Dari kejadian itu, pelaku diamankan personel Polresta Bandar Lampung. Kemudian, Polisi berkoordinasi dengan Imigrasi kelas 1 TPI Bandar Lampung.

“Dari hasil koordinasi, kami mengetahui bahwa yang bersangkutan ini pertama kali datang ke Indonesia 2023 menggunakan visa kunjungan, tahun 2024 pelaku datang lagi pakai visa kunjungan, kembali lagi di 2025 bulan Januari dan Februari pelaku datang lagi kesini,” ungkapnya.

Berita Lainnya:
Menteri Sowan ke Solo, Ferdinand PDIP: Mereka Orang Jokowi yang Ditanam di Pemerintahan Prabowo

Kapolres menambahkan, berdasarkan informasi dari Polresta Barelang, bahwa pelaku melakukan tindak pidana penipuan di wilayah hukum Polres Barelang.

“Kerugian menurut penyidik di sana sekitar 2 milliar dan kami akan terus berkoordinasi dengan pihak Imigrasi dan Polresta Barelang terkait penanganan yang bersangkutan,” ungkapnya.

Saat ini, terhadap pelaku telah diserahkan kepada Imigrasi sambil menunggu tim penyidik Polresta Barelang untuk menjemput pelaku. 

ADVERTISMENTS
Selamat & Sukses dr. Elfina Rachmi atas pengukuhan sebagai Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Persahabatan

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS