Polisi Gelar Rekonstruksi, Ternyata Alm. Pandu Siregar Sempat Ditabrak Pakai Motor, Dipiting, Dipukul dan Diinjak
NASIONAL
NASIONAL

Polisi Gelar Rekonstruksi, Ternyata Alm. Pandu Siregar Sempat Ditabrak Pakai Motor, Dipiting, Dipukul dan Diinjak

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

BANDA ACEH –  Polres Asahan melakukan pra rekonstruksi Dugaan penganiayaan seorang siswa berujung maut yang viral di media sosial, Senin (17/03/2025). Rekontruksi tersebut digelar di beberapa lokasi yakni di sebuah warung di jalan lintas Kecamatan Simpang Empat , Jalan Samping PKS PT Sintong, dan di Dusun IV Desa Sei Lama Kecamatan Simpang Empat. Dalam Pra Rekonstruksi mengungkapkan bahwa ada 3 orang tersangka yang terlibat dalam kasus dugaan kematian Pandu yang sempat viral di media sosial yakni 2 orang merupakan warga sipil bernama Dimas Andrianto dan Yudi Siswoyo serta 1 orang lagi merupakan Kanit di Intansi Polsek Simpang Empat bernama Ipda Ahmad Efendi.

ADVERTISMENTS

Kegiatan pra rekonstruksi tersebut dilakukan di beberapa lokasi, dimulai dari sebuah warung tempat para tersangka sedang berkumpul, disitu mereka memperoleh informasi ada kegiatan balap liar.

Berita Lainnya:
Polri Diusulkan di Bawah Kemendagri, Ini Saran Refly Harun

Usai melakukan pra rekonstruksi di warung tersebut, berpindah ke lokasi kedua yakni di jalan samping PKS PT Sintong dimana Dimas yang mengendarai sepeda motor matic dan di susul oleh Siswoyo dan Ipda Ahmad Efendi dengan menggunakan sepeda motor WR 155 untuk membubarkan kumpulan warga yang sedang melakukan balap lari.

ADVERTISMENTS
ADVERTISMENTS

Saat melakukan pengejaran terhadap korban bersama empat rekanya, Ipda Ahmad Efendi sempat meletuskan tembakan ke udara sebanyak 3 kali.

Ipda Ahmad Efendi mengarahkan senjata keatas. Selanjutnya, berjarak kurang lebih 2 km seorang saksi melompat dari sepeda motor untuk bersembunyi.

ADVERTISMENTS
ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Pak Mono Penantang Habib Rizieq Kabur Didatangi Polsek Karanganyar

Berdasarkan pra rekonstruksi yang dilakukan versi Dimas alias Bagol, Pandu terjatuh dari sepeda motor kemudian ditabrak oleh sepeda motor WR 155 yang di kendari oleh Siswoyo yang berboncengan dengan Ipda Ahmad Efendi.

Setelah ditabrak, korban Pandu masih berupaya melarikan diri. Namun, dia berhasil diamankan oleh Dimas.

” Setelah diamanka, Dimas memitig korban dan membaringkan serta menginjak bagian dada korban, lalu memukul wajah korban ” ujar penyidik Reskrim Polres Asahan, Nuel saat membacakan adegan rekonstruksi.

Selanjutnya, usai korban berdiri, Ipda Ahmad Efendi langsung memberikan tendangan dengan lututnya ke perut korban.

ADVERTISMENTS
Selamat & Sukses dr. Elfina Rachmi atas pengukuhan sebagai Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Persahabatan
1 2 3 4

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS