Kacabdin Wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar Tausyiah di SMAN 1 Peukan Bada
EDUKASI
EDUKASI

Kacabdin Wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar Tausyiah di SMAN 1 Peukan Bada

image_pdfimage_print

KOTA JANTHO – Kepala Cabang Dinas (Kacabdin) Pendidikan Wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar, Syarwan Joni memberikan tausyiah bagi siswa dan guru SMAN 1 Peukan Bada usai melaksanakan shalat dhuhur berjama’ah di Masjid Baitul Maghfirah Payatieng Peukan Bada, Selasa (18/03/2025).

ADVERTISMENTS

Kunjungan Kacabdin bersama Ketua Asosiasi Pengawas Sekolah Aceh, Baharuddin dalam rangka pemantuan pembelajaran selama bulan ramadhan tahun 1446 H/2025 M. Dalam tausyiah Syarwan Joni mengatakan apresiasi kepada kepala sekolah dan dewan guru atas kesiapan dalam menyemangati siswa untuk hadir ke sekolah selama bulan ramadhan.

Kepala sekolah SMAN 1 Peukan Bada  Nurwani disela-sela kegiatan tersebut juga mengatakan siswa/i SMAN 1 Peukan Bada sejak dari pertama sekolah hingga saat ini selama bulan ramadhan sebanyak 82 % siswa selalu hadir ke sekolah.

ADVERTISMENTS

Seluruh siswa yang hadir mendengar dengan baik tausyiah yang disampaikan oleh Kacabdin antara lain mengajak siswa untuk terus meningkatkan ketakwaan kepada Allah apalagi pada bulan ramadhan dengan selalu melaksanakan shalat tarawih karena shalat ini hanya ada di bulan ramadhan, tadarus al-qur’an minimal khatam 1 kali dalam bulan ramadhan ini serta melakukan amal kebaikan lainnya dengan niat karena Allah agar medapatkan pahala.

Berita Lainnya:
USK dan Tujuh PTN Bangun Kolaborasi Asta Peduli Sampah Nasional

Disela tausyiahnya, Kacabdin juga banyak mengajak diskusi dengan siswa serta bertanya tentang pengalaman selama sudah beberapa hari bulan ramadhan antara lain menanyakan sudah berapa juz Al-Qur’an yang sudah dibacakan. Fauzan salah seorang siswa kelas X yang ditanyakan menjawab Alhamdulillah sudah 27 Juz. Begitu juga dengan pertanyaan lainnya tentang do’a dan tokoh Islam.

ADVERTISMENTS

Selain materi tentang ajakan meningkatkan ibadah dan belajar dibulan ramadhan Kacabdin juga menyampaikan instruksi gubernur Aceh yaitu Gubernur Aceh H. Muzakkir Manaf meluncurkan dua agenda utama, yakni Instruksi Gubernur Aceh Nomor 1/INTSR/2025 tentang Shalat Fardhu Berjamaah dan Mengaji serta Gerakan Aceh Berwakaf.

Berita Lainnya:
Buntut Kasus Disertasi Bahlil, Rektor tak Berdaya, Prof Kiki: UI Lebih Kotor dari Pabrik Kaleng

Sesuai dengan Instruksi Gubernur Aceh, maka untuk itu kepada semua kita khsusunya lembaga pendidikan baik guru, tendik dan siswa untuk dapat melaksanakannya terutama shalat berjama’ah dan mengaji baik di sekolah maupun dalam lingkungan masyarakat begitu juga halnya dengan berwakaf.

Hal serupa juga dikatakan oleh Kepala sekolah SMAN 1 Peukan Bada  Nurwani, siswa/i SMAN 1 Peukan Bada sejak dari pertama sekolah hingga saat ini selama bulan ramadhan sebanyak 82 % siswa selalu hadir ke sekolah.

Pertemuan Kacabdin dengan dewan guru, tendik dan siswa/i SMAN 1 Peukan Bada ini kemudian ditutup dengan pembacaan do’a oleh Muhamamd Yani guru PAI dan juga menjabat Waka Humas di sekolah tersebut.[]

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS