Kamis, 17/10/2024 - 16:42 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

ADVERTISEMENTS
Ucapan Selamat dan Sukses atas Pelantikan 3 Pj Bupati dan Pj Walikota di Provinsi Aceh
EDUKASI
EDUKASI

Penerima Beasiswa YES Angkatan 3 Gelar Pelatihan Kepemimpinan di SMAN 11 Medan New

image_pdfimage_print

MEDAN – Penerima beasiswa Youth Ekselensia Scholarship (YES) Angkatan 3 mengadakan kegiatan Yes Day Out (YDO) di SMAN 11 Medan. Acara ini dihadiri oleh 164 siswa dari kelas 10 dan 11 dengan tema “Tanggap Cepat, Selamatkan Nyawa”, Kamis (17/10/2024).

ADVERTISEMENTS
Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia dari Bank Aceh Syariah

Selain itu, acara ini juga menampilkan talkshow tentang beasiswa YES yang dipandu oleh Kadarussman dan Dinda Syahira Anggraini, Project Manager YES Angkatan 3.

ADVERTISEMENTS
Hari Kesaktian Pancasila dari Bank Aceh Syariah

Kepala Sekolah SMAN 11 Medan Widya Ningsih S.Pd, M.Si yang turut hadir membuka kegiatan tersebut memberikan arahan dan nasehat kepada para siswa.

“Ketika kita memiliki mimpi, kita harus berusaha keras untuk meraihnya. Mereka yang sukses bukanlah yang bersantai, tetapi yang berjuang mati-matian. Jika ada kesempatan beasiswa, teruslah berusaha agar bisa mendapatkan kesempatan tersebut. Raihlah mimpi kalian bersama beasiswa Youth Ekselensia Scholarship,” ucapnya.

Berita Lainnya:
SMA Negeri 1 Tamiang Hulu Butuh Bantuan Bus Sekolah

Salah satu siswa, Lulu Elysia Putri Ali Nasution, memberikan kesan positif tentang kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini sangat berkesan bagi saya. Saya terkesan dengan proses dalam program beasiswa ini dan harapannya saya bisa lulus dalam seleksi beasiswa ini tahun depan,” harap Lulu.

Tentang Beasiswa YES, Sulaiman selaku Pimpinan Dompet Dhuafa Waspada menyampaikan bahwa YES merupakan salah satu Program Pendidikan yang berfokus untuk siswa SMA.

“YES merupakan program pendidikan yang dikelola oleh Dompet Dhuafa Waspada yang memberikan bantuan dana pendidikan bagi siswa SMA yang berprestasi namun menghadapi kendala finansial,” ucapnya.

Berita Lainnya:
Sah, Muhammad Nuh Dilantik Jadi Anggota DPD RI Asal Sumut

Program ini tidak hanya berfokus pada aspek akademis, tetapi juga pada pengembangan keterampilan kepemimpinan dan karakter.

“Maka dengan dukungan dana pendidikan, siswa diharapkan dapat mencapai potensi maksimal mereka, meraih cita-cita, dan berkontribusi positif bagi masyarakat di masa depan,” ungkapnya.

YDO sendiri merupakan implementasi dari latihan kepemimpinan yang dijalani oleh para penerima manfaat program, YES selama kurang lebih tiga bulan. Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan mental dan jiwa kepemimpinan para peserta YES Angkatan 3.[]


Reaksi & Komentar

ثُمَّ عَفَوْنَا عَنكُم مِّن بَعْدِ ذَٰلِكَ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ البقرة [52] Listen
Then We forgave you after that so perhaps you would be grateful. Al-Baqarah ( The Cow ) [52] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi