Pastikan Aplikasi SIPP Berjalan Lancar, BPJS Meulaboh Sambangi RS TK IV IM 07.02
ACEH

Pastikan Aplikasi SIPP Berjalan Lancar, BPJS Meulaboh Sambangi RS TK IV IM 07.02

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

MEULABOH – BPJS Kesehatan terus berupaya memberikan kemudahan pelayanan bagi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS). Salah satunya melalui aplikasi Saluran Informasi dan Penanganan Pengaduan (SIPP).

ADVERTISMENTS

Aplikasi yang dapat diakses oleh stakeholder seperti Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) ini mampu mengurangi dan menangani permasalahan atau keluhan yang muncul di fasilitas kesehatan.

Untuk memastikan aplikasi SIPP berjalan dengan baik, BPJS Kesehatan Cabang Meulaboh melakukan kunjungan koordinasi dengan Rumah Sakit TK IV IM 07.02 Meulaboh. Dalam kunjugan ini, BPJS Kesehatan melihat secara langsung alur pelayanan informasi dan penanganan pengaduan peserta JKN-KIS yang diterima Rumah Sakit TK IV IM 07.02 Meulaboh hingga proses pencatatan data ke dalam aplikasi SIPP.

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Lantik PPIH Embarkasi Aceh, Plt Sekda: Saudara adalah Pribadi Terpilih

PIC Rumah Sakit TK IV IM 07.02 Meulaboh, Topan Ardian mengatakan bahwa dirinya dan tim siap melakukan pencatatan setiap keluhan yang disampaikan oleh peserta ke dalam aplikasi tersebut. Dirinya juga berharap dengan adanya akses seperti SIPP ini dirumah sakit, masyarakat lebih nyaman untuk berobat di Rumah Sakit TK IV IM 07.02 Meulaboh.

“Selama ini kami tetap melayani semua masyarakat yang datang untuk berobat disini dan pasien yang datang kesini bukan hanya anggota (red: TNI) tetapi juga ada masyarakat sipil. Tentu dengan adanya aplikasi SIPP ini akan semakin mempermudah kami untuk mengetahui aktif atau tidaknya kepesertaan dari pasien tersebut,” ungkap Topan.

ADVERTISMENTS

Dirinya juga berharap agar masyarakat lebih sadar terhadap status keaktifan jaminan kesehatannya, mengingat ada sebagian pasien yang datang berobat tetapi kartu JKN-KIS yang dimiliki dalam keadaan status tidak aktif.

Berita Lainnya:
Iswanto Apresiasi Syech Muharram Lanjutkan Pengajian di Balee Beut Meuligoe

Dihubungi secara terpisah, Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Meulaboh, Doni Faisal Tanjung menjelaskan jika aplikasi SIPP tersebut mempunyai fungsi sebagai media permintaan informasi dan pengaduan, misalnya keluhan kartu tidak aktif, data ganda, identitas tidak sesuai dan berbagai hal lainnya.

“Selain itu, petugas SIPP di rumah sakit juga bisa melakukan pencatatan data bayi baru lahir sehingga akses layanan bagi peserta JKN-KIS dapat terus berjalan tanpa harus ke kantor BPJS Kesehatan. Kepuasan peserta Program JKN-KIS merupakan hal yang paling utama dan BPJS Kesehatan terus berusaha agar setiap pengaduan atau keluhan peserta dapat diakomodir dengan baik,” ucap Doni.[]

Editor : BiroMeulaboh

ADVERTISMENTS
Selamat & Sukses dr. Elfina Rachmi atas pengukuhan sebagai Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Persahabatan

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS