Dapat Tanda Kehormatan dari Filipina, Pimpinan PPP Apresiasi Konsep Diplomasi Pertahanan Jenderal Dudung
NASIONAL
NASIONAL

Dapat Tanda Kehormatan dari Filipina, Pimpinan PPP Apresiasi Konsep Diplomasi Pertahanan Jenderal Dudung

ADVERTISMENTS
Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari Bank Aceh Syariah
image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Ketua Majelis Pertimbangan Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono memberikan apresiasi kepada Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang dianugerahi tanda kehormatan Combat Kagitingan Badge oleh Panglima Angkatan Darat (AD) FIlipina, Letnan Jenderal Romeo S Brawner Jr.

ADVERTISMENTS

“Artinya TNI kita diakui oleh dunia internasional, tentu Filipina memberikan sebuah penghargaan (kepada Jenderal Dudung) sudah melalui tahapan, kajian, dan kemudian tentu menyajikan fakta-fakta yang selama ini menjadi prestasi TNI Indonesia,” ujar Mardiono saat dihubungi wartawan, Jumat (26/8/2022).

Menurut Mardiono, wajar saja Jenderal Dudung diberikan penghargaan oleh panglima AD Filipina, mengingat prestasi jenderal bintang empat ini cukup gemilang, terutama dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. 

ADVERTISMENTS
Berita Lainnya:
Viral dengan Gaya Satire di Metro TV, Host Valentinus Resa Tuai Kecaman! Dituding Merusak Tatanan

“Jadi tentu itu positif bagi TNI, bahwa kita mendapatkan penghargaan dimana TNI adalah sebagai benteng negara, menjaga keutuhan NKRI,” katanya.

Mardiono, yang juga Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) ini menilai sosok Jenderal Dudung cukup tegas dan konsisten. Dia dianggap berhasil menjaga citra positif TNI. Lihat saja misalnya ketika Dudung menjabat Pandam Jaya dan Pangkostrad.

ADVERTISMENTS

“Jadi cukup tegas, konsisten, dan berhasil menjalankan tugas-tigas itu. Sehingga tentu itu prestasi yang layak pimpinan tertinggi terima di satuan TNI,” paparnya. 

Lebih lanjut, Mardiono juga mengapresiasi kunjungan Jenderal Dudung ke sejumlah ormas dan pesantren. Menurutnya, kunjungan Dudung ke sejumlah ormas dan pesantren memang harus dilakukan karena TNI tidak boleh jauh dari rakyat. 

Berita Lainnya:
Luhut Minta Kritik yang Sopan, Pengamat: Negara Hancur karena Koruptor Bukan Pengkritik

“TNI itu tentara rakyat, TNI tak boleh jauh dari rakyat karena TNI lahirnya dari rakyat. Sehingga rakyat ibu kandungnya TNI. Jadi TNI harus dekat dengan rakyat dalam segala hal. pak Dudung harus mengimplementasikan jati diri TNI untuk rakyat,” tandasnya.

Mardiono lantas berharap Jenderal Dudung terus meningkatkan prestasinya untuk tetap konsisten menjaga keutuhan NKRI. Sebagai pucuk pimpinan, kata Mardiono, TNI AD merupakan ujung tombak pertahanan dan keamanan Indonesia. 

ADVERTISMENTS
Selamat & Sukses dr. Elfina Rachmi atas pengukuhan sebagai Kepala Instalasi Gizi Rumah Sakit Persahabatan
1 2

Reaksi & Komentar

Berita Lainnya

ADVERTISMENTS