Saat ini publik nampak terhipnotis dengan sosok Ganjar Pranowo. Indikatornya, berbagai lembaga survei telah menempatkan dirinya ada di urutan teratas sebagai calon presiden di tahun 2024 mendatang.
Direktur Riset Indonesia Presidential Studies (IPS) Arman Salam mengatakan bahwa publik nampaknya belum banyak mengetahui bahwa selama menjadi Gubernur Jawa Tengah, Ganjat tidak begitu memiliki prestasi kepemimpinan yang spektakuler.
Padahal kata Arman, sampai saat di Jawa Tengah masih banyak masalah yang belum terselesaikan dengan baik. Ia berpandangan, berbagai masalah itu akan berbahaya bagi masa depan pencapresan Ganjar.
“Publik juga belum tahu atau meraba apa prestasi spektakuler dari kinerja yang ditorehkan oleh seorang Ganjar Pranowo,” demikian kata Arman kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (26/5).
Lebih lanjut Arman mengatakan, ada beberapa fakta masalah yang membahayakan Ganjar, diantaranya: kemiskinan ekstrem yang meningkat tajam di Jawa Tengah hampir 400 persen dalam setahun dari angka 5 kabupaten kota meningkat menjadi 19 kabupaten kota yang masuk prioritas.
Terbaru, kata Arman adalah masalah banjir rob yang berujung tanggul jebol di pelabuhan Tanjung mas Semarang.
Analisa Arman, akan ada banyak informasi terkait dengan Jawa Tengah yang akan dikapitalisasi oleh lawan politiknya untuk menggerus popularitas Ganjar.
“Ganjar mesti waspada jika sampai berita berita yang berkaitan langsung dengan pelayanan yang buruk bagi masyarakat dikapitalisasi lawan politiknya,” pungkas Arman.