JANTHO – Bank Aceh KC Jantho, menggelar pelatihan pengendalian hama penyakit tanaman atau HPT klaster ketahanan pangan cabai merah.
Pelatihan diikuti 20 petani cabai merah di Kecamatan Kuta Cot Glie, Aceh Besar ini digelar di Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kuta Cot Glie, Rabu (24/1/2024).
Kegiatan ini bekerja sama Grameen Replica Aceh.
Setelah sehari dibekali teori, keesokannya peserta ini juga diajari praktik langsung di Demo Plot Kelompok Bertani di Desa Ie Alang, Kecamatan Kuta Cot Glie, Aceh Besar.
Pelatihan ini mengangkat tema “Melalui Demo Plot Cabai Merah, Kita Jadikan Sebagai Lahan Percontohan dan Pusat Informasi dalam Peningkatan Produktivitas dan Pendapatan Petani”
Pemimpin Bank Aceh Cabang Jantho, Afzal Ilmi, dalam laporannya mengatakan kegiatan pemberdayaan untuk pelaku UMKM seperti ini rutin dilakukan Bank Aceh, termasuk Bank Aceh KC Jantho.
kegiatan ini pertama kali dilakukan Bank Aceh Cabang Jantho tahun 2024 dan akan terus berlanjut untuk berbagai kalangan pelaku UMKM lainnya di Aceh Besar.
Afzal Ilmi berharap para petani cabai merah itu serius mengikuti pelatihan dan nantinya tak hanya dapat menambah ilmu bagi diri sendiri, namun juga mampu melatih para petani lainnya.
Lebih dari itu, kata Afzal Ilmi, Bank Aceh, juga siap mendukung pembiayaan kepada para petani melalui KUR yang marginnya hanya enam persen atau jauh lebih kecil dibanding pembiayaan lainnya.
Seperti diketahui KUR yang marginnya sudah disubsidi pemerintah pusat itu juga berlaku untuk usaha lainnya guna menekan inflasi di tengah masyarakat.
“Untuk petani di sini, bisa mengajukan ke Bank Aceh terdekat, yaitu di Kantor Cabang Pembantu (KCP) Indrapuri atau Seulimuem. Pokoknya, kita siap membantu,” kata Afzal Ilmi.
Pelatihan yang digelar bekerja sama Grameen Replica Aceh ini menghadirkan enam narasumber, yakni Kadis Pertanian Aceh Besar, Jakfar SP MSi yang diwakili Sekdis Pertanian, Ahmad Suardi, Ketua Koperasi SieBreuh, Juanda Djamal.[]