Begini Kondisi Ade Armando Usai Dikeroyok Massa di Aksi 11 April

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Dosen FISIP Universitas Indonesia (UI) sekaligus pegiat media sosial (medsos), Ade Armando dikeroyok massa hingga babak belur di lokasi demo 11 April di sekitar Gedung DPR, Jakarta, Senin (11/4/2022).

Influencer sekaligus sahabat Ade Armando, Denny Siregar memberikan kabar terkini mengenai kondisi Ade Armando yang kini tengah mendapatkan perawatan di salah satu rumah sakit (RS).

ADVERTISEMENTS

Menurutnya, kondisi Ade saat ini sudah aman dan tidak terlalu parah. Ia pun mendoakan Ade agar lekas sembuh seraya menyampaikan terima kasih kepada adik-adik mahasiswa, polisi dan orang-orang yang ikut membantu mengamankan Ade di lokasi demo.

ADVERTISEMENTS

“Untuk yang nanya kabar banga Ade. Beliau sudah aman dan tidak terlalu parah. Cepat sembuh, bang Ade.. Dan makasih untuk mahasiswa, polisi dan orang2 yang sudah menyelamatkan beliau dari buasnya hyena pengecut yang maennya keroyokan,” cuit Densy dalam akunnya @Dennysiregar7 dikutip Senin (11/4/2022) malam.

ADVERTISEMENTS

Densy pun ikut mengunggah gambar Ade yang tengah berbaring di tempat tidur RS dengan pakaian RS dan tangannya tersambung selang infus.[]

ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
ADVERTISEMENTS
Exit mobile version