Selasa, 19/11/2024 - 05:32 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

Cerita Shania Twain Sedih Kehilangan Suara Hingga 15 Tahun Vakum dari Dunia Musik

BANDA ACEH – Shania Twain merupakan salah satu penyanyi wanita  terkemuka di era 1990-an berkat lagu hit “You’re Still the One”, “Man! I Feel Like A Woman”, dan “That Don’t Impress Me Much”.

Di tengah puncak kariernya, Shania Twain tiba-tiba menghilang dari sorotan setelah merilis album Up pada 2002. Faktor kesehatan menjadi alasan. Dia menderita penyakit Lyme setelah digigit kutu di Virginia pada 2003, menurut CNN. Penyakit itu menyebabkan dia mengalami kehilangan suara yang serius. Kala itu, Shania berpikir mungkin tidak akan pernah bernyanyi lagi.

“Saya bisa berbicara tetapi saya tidak bisa berteriak, kepada anjing saya atau untuk putra saya atau apa pun. Itu sangat menyedihkan dan saya sangat sedih tentang hal itu, tetapi saya masih memiliki tulisan saya dan tulisan saya adalah cinta pertama saya, sungguh, di atas segalanya. Saya hanya akan menjadi penulis dan bukan seorang penampil,” katanya kepada media Inggris, mengacu pada kegemarannya menulis blog dan buku.

Shania Twain (Depositphotos)

Setelah proses yang sangat panjang, Shania Twain akhirnya bisa mengalahkan penyakit Lyme yang dideritanya. Vakum hampir 15 tahun, ia kemudian kembali bermusik dengan merilis album Now pada 2017 lalu.

Shania Twain merupakan 15 penyanyi terkaya di dunia saat ini, dengan kekayaan bersih 400 juta dolar AS menurut Celebrity Net Worth. Menjual lebih dari 100 juta rekaman, pemenang Grammy lima kali ini telah mengumpulkan sebagian besar kekayaannya dari musik. Albumnya yang paling laku adalah Come On Over yang menghasilkan 45 juta dolar AS seperti dilansir Globe Hour.

Sumber: Tabloidbintang


Reaksi & Komentar

أَتَأْمُرُونَ النَّاسَ بِالْبِرِّ وَتَنسَوْنَ أَنفُسَكُمْ وَأَنتُمْ تَتْلُونَ الْكِتَابَ ۚ أَفَلَا تَعْقِلُونَ البقرة [44] Listen
Do you order righteousness of the people and forget yourselves while you recite the Scripture? Then will you not reason? Al-Baqarah ( The Cow ) [44] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi