Gegara Didikan Keras Ayah, Tantri Kotak Coba Bunuh Diri Minum Racun Serangga

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Tantri Syailindri atau lebih dikenal Tantri Kotak pernah melakukan percobaan bunuh diri. Didikan keras sang ayah disebut menjadi pemicunya. Ayah Tantri merupakan anak dari salah seorang pejuang Tanah Air. Didikan keras yang didapat dari ayahnya, diterapkan juga pada keluarganya. Tak hanya disiplin kata Tantri, tapi juga keras.

Sampai-sampai Tantri menyebutnya jahat. Namanya orang tua, sekeras apa pun didikannya, Tantri harus ikut aturannya. “Karena didikannya keras, mau enggak mau gue nurut.”

ADVERTISEMENTS

Tantri tidak kuat. Sampai ada satu momen ketika dipaksa ayahnya untuk mengakui hal yang tidak ia lakukan – walau sudah bolak-balik membantah namun ayah memaksa untuk mengakui – ia terpikir untuk mengakhiri hidupnya dengan menenggak obat serangga.

ADVERTISEMENTS

ADVERTISEMENTS

“Gue pernah sempat suicide, pengin mencoba untuk bunuh diri. Masih kecil. Usia SD. Gue minum obat serangga. Dikit bangeeett. Tapi ya dimuntahin lagi,” cerita Tantri kepada Rico Ceper di kanal YouTube JNE.ID.

ADVERTISEMENTS

Tantri kemudian ditenangkan oleh ibunya. Sampai sekarang Tantri tidak bilang kalau itu bukan dia. Hanya pernah ada satu momen, beberapa waktu lalu Tantri menumpahkan unek-uneknya pada sang ayah.

ADVERTISEMENTS

“Kayaknya ada sesuatu yang ganjal yang selama ini Tantri tahan. Kita ngobrol, ‘Dulu ingat enggak …’. Bokap gue langsung, ‘Maaf ya.’ Wah lepas sudah (apa yang selama itu jadi ganjalan),” cerita sulung dari dua bersaudara.

ADVERTISEMENTS

Tantri kini menyadari tujuan ayah mendidiknya dengan keras dan penuh disiplin ingin punya anak yang disiplin dan kuat juga. “Terbukti, sih memang. Tapi dia tidak memikirkan impact-nya seperti apa.” 

Sumber: Tabloidbintang

Exit mobile version