Israel Serang Gedung Konsulat Iran di Suriah, Tewaskan 2 Komandan Senior Pasukan Elite Quds

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Serangan udara Israel menghancurkan Gedung Konsulat Kedutaan Iran di Suriah pada Senin (1/4/2024).

Kelompok pemantau perang yang berbasis di Inggris, Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia, mengatakan delapan orang tewas.

ADVERTISEMENTS

BBC melaporkan dua komandan senior pasukan elite Quds, yaitu Brigjen Mohammad Reza Zahedi dan wakilnya, Brigjen Mohammad Hadi Haji-Rahimi, termasuk di antara korban tewas.

ADVERTISEMENTS

Sementara itu, wartawan Reuters di lokasi kejadian di distrik Mezzeh di Damaskus melihat pekerja darurat memanjat puing-puing bangunan yang hancur di dalam kompleks diplomatik.

ADVERTISEMENTS

Kompleks ini berdekatan dengan gedung utama kedutaan.

ADVERTISEMENTS

Menteri Luar Negeri dan Menteri Dalam Negeri Suriah terlihat di lokasi kejadian.

ADVERTISEMENTS

Israel telah lama menargetkan instalasi militer Iran dan proksinya di Suriah.

ADVERTISEMENTS

Tidak hanya itu, Israel juga telah meningkatkan serangan tersebut bersamaan dengan kampanyenya melawan kelompok Palestina Hamas yang didukung Iran di Jalur Gaza, dikutip dari Asharq Al-Aswat.

Namun, serangan kali ini merupakan pertama kalinya Israel menargetkan kedutaan besar.

Ketika menanggapi kejadian itu, Kementerian Pertahanan Suriah mengatakan seluruh bangunan hancur akibat serangan tersebut.

“Serangan itu menghancurkan seluruh bangunan, membunuh dan melukai semua orang di dalamnya, dan upaya sedang dilakukan untuk menemukan mayat-mayat tersebut dan menyelamatkan yang terluka dari bawah reruntuhan,” katanya, dikutip dari The New Arab.

Israel tidak segera mengomentari serangan mematikan di Damaskus.

Ketika ditanya tentang serangan tersebut, juru bicara militer Israel mengatakan tidak ingin mengomentari apa pun.

“Kami tidak mengomentari laporan di media asing,” katanya.

Serangan di Damaskus adalah serangan kelima dalam delapan hari yang melanda Suriah.

Namun, serangan hari Senin ini akan dilihat sebagai eskalasi yang serius.

Menurut Duta Besar Iran Akbari, serangan ini menunjukkan bahwa Israel mengabaikan hukum Internasional.

“Serangan Israel terhadap konsulat Iran menunjukkan realitas entitas Zionis yang tidak mengakui hukum internasional dan melakukan segala hal yang tidak manusiawi untuk mencapai tujuannya,” katanya.

Sementara itu, Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian mendesak komunitas Internasional untuk menyoroti serangan ini.

“Kami meminta tanggapan serius dari komunitas internasional,” katanya.

Sebelum serangan ini, Israel telah melancarkan serangan paling mematikan dalam beberapa bulan terakhir di Provinsi Aleppo, Suriah utara pada Jumat (29/3/2024).

Serangan ini telah menewaskan seorang pejuang senior Hizbullah di Lebanon

Exit mobile version