Jumat, 15/11/2024 - 16:16 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

NASIONAL
NASIONAL

Kronologi Kericuhan Debat Pilbup Tapanuli Tengah 2024, Masinton Pasaribu Didorong hingga Walpri Diduga Tenteng Pistol

BANDA ACEH – Debat Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati (Pilbup) Tapanuli Tengah 2024  yang digelar di Hotel Pia Pandan pada Jumat (8/11/2024) malam diwarnai kericuhan yang hampir berujung adu jotos antarpendukung kedua pasangan calon. Peristiwa tersebut terekam dalam video amatir yang menyebar dan menunjukkan detik-detik ketegangan saat debat dimulai.Dalam rekaman yang dilihat oleh Beritasatu.com, terlihat bagaimana kedua kubu pendukung pasangan calon saling dorong dan hampir terlibat perkelahian. Seorang pria yang diduga pengawal pribadi (walpri) dari salah satu cabup juga terekam memegang benda yang diduga merupakan pistol di pinggangnya. Pria tersebut diduga kuat sebagai walpri cabup nomor urut 2, Masinton Pasaribu.

Kericuhan ini terjadi setelah salah satu pendukung cabup nomor urut 1, Khairul Kiyedi Pasaribu, diduga melontarkan ejekan kepada Masinton. Ucapan tersebut memicu reaksi dari pendukung Masinton yang berteriak protes dan memperburuk situasi. Akibatnya, ketegangan semakin meningkat, hingga nyaris terjadi bentrok fisik antara kedua pihak.

Petugas kepolisian dari Polres Tapanuli Tengah yang melakukan pengamanan di lokasi langsung bertindak cepat dengan melerai kericuhan. Bahkan, dalam video tersebut terlihat calon bupati Khairul Kiyedi Pasaribu sempat mendorong Masinton Pasaribu di atas podium. Beruntung petugas kepolisian dengan sigap memisahkan keduanya.

Meskipun ketegangan sempat memanas, kericuhan akhirnya dapat diredam setelah sekitar 20 menit. Proses debat Pilbup Tapanuli Tengah 2024 pun dilanjutkan dengan aman hingga selesai. Kapolres Tapanuli Tengah, AKBP Basa Emden Banjarnahor, membenarkan adanya kericuhan tersebut.

“Iya, benar ada kericuhan, namun tidak ada yang diamankan. Kami masih menyelidiki penyebabnya,” ujar Basa, Sabtu (9/11/2024).

Debat Pilbup Tapanuli Tengah 2024 yang digelar perdana ini ini mengangkat tema “Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Tapanuli Tengah Melalui Pembangunan Sosial, Budaya, Kesehatan, Pendidikan, Ketahanan Pangan dan Infrastruktur.” Acara ini dihadiri oleh dua pasangan calon, yaitu pasangan Khairul Kiyedi Pasaribu-Darwin Sitompul nomor urut 1 dan pasangan Masinton Pasaribu-Mahmud Efendi nomor urut 2.


Reaksi & Komentar

وَمَا أَنفَقْتُم مِّن نَّفَقَةٍ أَوْ نَذَرْتُم مِّن نَّذْرٍ فَإِنَّ اللَّهَ يَعْلَمُهُ ۗ وَمَا لِلظَّالِمِينَ مِنْ أَنصَارٍ البقرة [270] Listen
And whatever you spend of expenditures or make of vows - indeed, Allah knows of it. And for the wrongdoers there are no helpers. Al-Baqarah ( The Cow ) [270] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi