Nasdem Komitmen Kawal Pemerintahan Prabowo-Gibran dari Luar Kabinet

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH –  Partai NasDem komitmen mengawal pemerintahan Prabowo-Gibran melalui peran legislasi.Partai pimpinan Surya Paloh tersebut diketahui tidak menempatkan kadernya di Kabinet Merah Putih.

“Pemerintahan ini berjalan untuk mengantarkan cita-cita yang sudah diletakan dari para founding father yang kemudian dipertegas oleh Prabowo ini berjalan dengan baik,” kata Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya di DPR, Selasa, 29 Oktober 2024.

ADVERTISEMENTS

Ketua Komisi XIII ini menganalogikan posisi Nasdem sebagai teman dekat Prabowo Subianto, dan biasanya pertemanan itu biasanya jauh lebih mesra jika tidak terlalu dekat. 

ADVERTISEMENTS

“Nasdem kan di dalam pemerintahan portofolio tidak di menteri, itu aja. Biasanya kan itu lebih mesra ketimbang yang di dalam. Iya kan lebih closely friend itu ya,” ujarnya.

ADVERTISEMENTS

Willy juga memastikan belum memiliki arah bakal menempatkan kader di kabinet setelah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto berjalan sekian lama. 

ADVERTISEMENTS

Willy mengingatkan bahwa Nasdem memiliki komitmen kuat.

ADVERTISEMENTS

“Nanti kita lihat lah, tapi Nasdem memiliki komitmen Politik yang kuat, strong,” tutupnya.

ADVERTISEMENTS

Exit mobile version