Nikita Mirzani Jadi Tersangka Sejak 13 Juni 2022 atas Laporan Dito Mahendra

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Usai drama dikepung polisi pada Rabu (15/6) kemarin, Nikita Mirzani akhirnya ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus pelanggaran UU ITE, pencemaran nama baik dan fitnah. Nikita menjadi tersangka atas laporan Dito Mahendra, kekasih Nindy Ayunda ke Polres Serang Kota pada 16 Mei 2022 lalu.

Kabar soal status tersangka Nikita Mirzani diketahui dari surat yang beredar di kalangan wartawan. 

ADVERTISEMENTS

“Nikita Mirzani ditetapkan sebagai tersangka,” demikian isi berkas yang dilihat wartawan dengan kop surat Polres Serang Kota, Banten, Jumat (17/6).

ADVERTISEMENTS

Surat penetapan tersebut dikeluarkan Polresta Serang Kota sejak 13 Juni 2022. Artis seksi pemain film Comic 7 itu dikenakan Pasal 27 sampai dengan Pasal 34.

ADVERTISEMENTS

Selengkapnya, penetapan tersangka Nikita Mirzani ada dalam perkara dugaan tindak pidana, yang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan informasi elektronik. Dengan isinya memiliki muatan penghinaan dan atau pencemaran nama baik.

ADVERTISEMENTS

“Diancam dengan pidana yang dimaksud pasal 27 ayat (3) jo pasal 45 ayat (3) atau pasal 36 jo pasal 51 ayat (2) UU RI  nomor 19 tahun 2016 tentang perubahan atas UU RI nomor 12 tahun 2018,” isi keterangan terlampir.

ADVERTISEMENTS

Isinya, tentang Informasi dan Transaksi Elektronik dan atau penistaan (fitnah) dengan tulisan. Sebagaimana dimaksud dalam pasal 311 KUHPidana.

ADVERTISEMENTS

Surat yang dimaksud bernomor S.Tap/56/VI/RES.2.5/2022/Reskrim. Tertera nama Kasat Reskrim Polresta Serkot, AKP David Adhi Kusuma dalam surat tersebut, namun nomor yang tercantum belum merespons saat dihubungi.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga tidak membantah keaslian surat tersebut. Namun ia belum bisa memastikan karena Polres Serang Kota yang menangani kasus.

“Aku coba cek ke Polresta Serkot. Sambil sama-sama kita cek ya,” ujar Shinto melalui pesan singkat, Jumat (16/6).

Diduga, laporan Dito Mahendra soal Nikita Mirzani yang ikut berkomentar soal pacar Nindy jadi sorotan karena diduga menganiaya seorang petugas keamanan perumahan. Nikita lewat unggahannya di Insta Stories belum lama ini ia meminta polisi untuk menangkap pelaku.

Artis seksi kontroversi itu pun berharap polisi bisa bekerja secara serius karena ia curiga jika kekasih Nindy Ayunda itu dibiarkan lolos.

Sumber: Tabloidbintang

Exit mobile version