BANDA ACEH – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Dr. Safrizal ZA, M.Si, bersama sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh (SKPA) terkait, meninjau langsung proses penyambutan kontingen Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM), Blang Bintang, Aceh Besar, pada Sabtu (31/8/2024).
Peninjauan ini dilakukan bertepatan dengan kedatangan ratusan atlet dan official dari berbagai daerah di Indonesia yang akan bertanding dalam PON XXI Aceh-Sumut. Kunjungan Safrizal bertujuan memastikan kesiapan fasilitas serta kelancaran alur kedatangan para kontingen.
ADVERTISEMENTS
Dalam peninjauan tersebut, Pj Gubernur juga berkesempatan menyambut langsung kontingen dari Papua Pegunungan yang tiba di Bandara SIM. Safrizal secara mengalungkan selempang kepada para atlet sebagai tanda penghormatan dan juga berinteraksi dengan mereka.
Dalam kesempatan tersebut, Safrizal juga memeriksa pengoperasian tenda roder yang disiapkan oleh PB PON Aceh-Sumut di area bandara. Para kontingen diarahkan melalui jalur khusus menuju tenda tersebut, di mana mereka akan menunggu sementara seluruh peralatan dan barang bawaan diurus oleh panitia.
ADVERTISEMENTS
Langkah ini diambil untuk meringankan beban para atlet, agar mereka tidak perlu repot mengurus barang bawaan dan dapat langsung beristirahat setelah perjalanan panjang. Setelah proses tersebut, para atlet dan official akan diantar ke penginapan masing-masing sesuai dengan lokasi venue pertandingan yang telah ditentukan.
“Kami ingin memastikan bahwa semua kontingen disambut dengan baik dan mendapatkan pelayanan yang maksimal sejak tiba di Aceh,” ujar Safrizal.
ADVERTISEMENTS
Safrizal menegaskan bahwa seluruh rangkaian penyambutan ini bertujuan untuk memberikan kenyamanan dan memastikan kesiapan para kontingen menjelang pertandingan di ajang olahraga nasional terbesar ini.[]
ADVERTISEMENTS