Prediksi Liga Champions Barcelona vs Inter Milan, Siaran Langsung Dini Hari Nanti di SCTV

Ⓒ Hak cipta foto di atas dikembalikan sesungguhnya kepada pemilik foto

BANDA ACEH – Dua tim telah memastikan tempat di babak 16 besar Liga Champions 2022-2023. Hasil imbang didapat Real Madrid dan Manchester City atas lawan masing-masing sudah cukup mengantar tim asal Spanyol dan Inggris itu lolos ke fase gugur

Malam ini dan dini hari nanti Liga Champions kembali menyuguhkan delapan pertandingan tim-tim dari Grup A hingga Grup E. Dua di antaranya ditayangkan langsung di SCTV. Yaitu Napoli vs Ajax Amsterdam (pukul 23.45 WIB) dan Barcelona vs Inter Milan (02.00 WIB).

ADVERTISEMENTS

Bagi Barcelona, ini pertandingan hidup dan mati. Kemenangan menjadi harga mati jika ingin melanjutkan perjalanannya meraih Liga Champions musim ini. Dari 3 laga yang telah dilakoni, tim asuhan Xavi baru mengumpulkan tiga poin, hasil dari sekali menang.

ADVERTISEMENTS

Sementara Inter yang di liga domestik babak belur, telah mengumpulkan enam poin dan kini berada di peringkat dua klasemen sementara Grup C. Salah satu kemenangan Inter dipetik atas Barcelona dengan skor 1-0 di matchday 3 pekan lalu.

ADVERTISEMENTS

Barcelona (Instagram)

ADVERTISEMENTS

Laga di Camp Nou dini hari nanti, menandai pertemuan ke-12 Barcelona dan Inter, yang semuanya terjadi di Liga Champions. Dari 11 bentrok sebelumnya, Inter hanya mampu menang dua kali, enam laga dimenangkan El Barca, sisanya berakhir imbang.

ADVERTISEMENTS

Menghadapi Inter, fokus Barcelona terpecah. Klub asal Catalan itu harus membagi fokus ke Inter dan juga Real Madrid yang akan dihadapi akhir pekan ini. Namun Xavi sudah mewanti-wanti anak-anak asuhannya untuk fokus pada Inter dulu. Apalagi mereka harus menang.

ADVERTISEMENTS

Demi mengincar hasil maksimal, Xavi tampaknya masih akan mengandalkan formasi 4-3-3, dengan trio Ousmane Dembele, Ansu Fati, dan Robert Lewandowski di lini depan. Sementara lini tengah menjadi milik Pedri, Gavi, dan Sergio Busquets.

Inter Milan (Instagram)Inter Milan (Instagram)

Di sisi lain, Inter datang ke Camp Nou tanpa kekhawatiran tingkat tinggi. Klub asal Kota Milan itu diyakini bakal bermain pragmatis dengan menumpuk pemain di setengah garis lapangan ke belakang. Pelatih Simone Inzaghi akan mengandalkan Lautaro Martinez dan Edin Dzeko sebagai juru gedor dengan ditopang empat gelandang serang yang mobilitasnya tinggi.

Hasil positif yang didapat kedua tim di liga domestik masing-masing menambah kepercayaan diri mereka. Pertandingan yang dijadwalkan disiarkan langsung oleh SCTV pukul 02.00 WIB, Kamis (12/10), diyakini berlangsung ketat. Walau penguasaan bola tetap akan dimenangkan Barca, Robert Lewandowski dkk tidak akan mudah membobol gawang Inter yang dijaga oleh Andre Onana.

Prakiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen (kiper), Sergi Roberto, Gerard Pique, Eric Garcia, Marcos Alonso (belakang), Gavi, Sergio Busquets, Pedri (tengah), Ousmane Dembele, Ansu Fati, Robert Lewandowski (depan)

Manajer: Xavi Hernandez (Spanyol)

Inter Milan (3-5-2): Andre Onana (kiper), Alessandro Bastoni, Stefan de Vrij, Milan Skriniar (belakang), Federico Dimarco, Hendrikh Mkhitaryan, Hakan Calhanoglu, Nicolo Barella, Deznel Dumfries (tengah), Lautaro Martinez, Edin Dzeko (depan)

Manajer: Simone Inzaghi (Italia)

 

Sumber: Tabloidbintang

Exit mobile version