Jumat, 15/11/2024 - 14:55 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

ACEH

Rektor USK Sebut Beasiswa BI Dorong Lahirnya SDM Indonesia Unggul

BANDA ACEH – Bank Indonesia (BI) Provinsi Aceh melaksanakan Edukasi Beasiswa tahun 2023. Kegiatan dengan tajuk ‘Dedikasi untuk Negeri’ ini diikuti oleh mahasiswa enam Perguruan Tinggi (PT) di Aceh, yang berlangsung di Gedung AAC Dayan Dawood USK, Selasa (21/2/2023).

Enam PT penerima beasiswa BI Aceh meliputi USK, UIN Ar-Raniry, Universitas Abulyatama, Universitas Muhammadiyah, Universitas Serambi Mekkah, dan Politeknik Aceh. Rektor USK, Prof Marwan dalam sambutannya mengapresiasi BI Aceh yang telah memberikan beasiswa kepada kampusnya.

“Mewakili enam PT, saya mengucapkan terimakasih banyak kepada BI yang telah memberikan beasiswa untuk anak kami, selama beberapa tahun terakhir ini. Beasiswa BI tergolong beasiswa prestasi, artinya sangat selektif. Kami yakin, ini akan mendorong terciptanya SDM unggul untuk masa depan Indonesia,” ujar Marwan.

Marwan menjelaskan, para lulusan beasiswa BI menjadi generasi harapan yang siap bersaing di dunia kerja, yang tidak hanya berebut jadi PNS, tapi juga bisa memberdayakan masyarakat melalui karya-karyanya. Hal itu bisa ditempuh dengan bergerak di bidang usaha, dan lain-lain.

“Kita membutuhkan sumbangsih para alumni GenBI. Indonesia di tahun 2024 ingin jadi bangsa yang maju dan sejahtera melalui pertumbuhan ekonomi yang relatif merata, dengan semangat pembangunan SDM yang hampir merata, terutama di luar Pulau Jawa. Program BI menjadi bagian dari pembangunan, kita yakin dengan pendidikan bisa menjadi modal dalam percepatan pembangunan,” jelasnya.

Menurutnya, para penerima beasiswa BI dan telah menjadi alumni dengan bergabung dalam komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI), telah banyak berperan dalam masyarakat. Semangat enterpreneur yang terus dijaga, dinilai sangat penting untuk melakukan perubahan.

“Dengan spirit ini, akan jadi orang yang berani, gigih, berpikir out of the box. Sebagai generasi milenial juga harus menjadi generasi komunikatif dan kolaboratif. Beberapa hal ini merupakan kunci membangun Indonesia unggul. Sekali lagi saya ingin mengapresiasi BI Aceh, hingga kini USK telah memiliki sekitar 700-an alumni beasiswa BI. Sebagian besar telah berkontribusi kepada masyarakat,” ungkapnya.

Ke depan, Rektor USK berharap sebaran beasiswa BI di USK lebih luas. Selama ini beasiswa BI di USK berputar di tujuh fakultas. Di saat yang sama, Prof Marwan juga mendorong beasiswa BI terus bertambah di beberapa PT yang ada di Aceh.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BI Provinsi Aceh, Roni Widijarto P menuturkan, bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari Program Sosial dari BI. BI sendiri mempunyai tiga unit program, seperti peningkatan kapasitas ekonomi, menciptakan insan unggul, dan program kegiatan sosial.

“Sudah dimulai sejak 2011, BI memberikan beasiswa kepada 187 Perguruan Tinggi di Indonesia, dengan total penerima 35 ribu mahasiswa. Sejak tahun 2020, BI juga memperluas beasiswa tidak hanya jenjang S1 tapi juga D3 program vokasi,” sebut Roni.

Sedangkap di Aceh, beasiswa mulai diberikan pada tahun 2016 dengan USK dan UIN Ar-Raniry sebagai penerima pertama. BI Aceh dan perwakilan BI di Lhokseumawe hingga kini telah menyalurkan beasiswa kepada 690 mahasiswa.

“KIta juga memberikan kesempatan bergabung ke GenBI untuk mengikuti sejumlah pelatihan. Untuk mengenal tugas-tugas BI. Kami beri kesempatan GenPI untuk mengikut sejumlah program seperti bangga paham rupiah. Melalui generasi muda akan lebih efektif, untuk transaksi non tunai. Dengan tujuan utamanya adalah mencoba dulu,” ujar Kepala Perwakilan BI Provinsi Aceh.[]


Reaksi & Komentar

يَسْأَلُونَكَ عَنِ الْأَهِلَّةِ ۖ قُلْ هِيَ مَوَاقِيتُ لِلنَّاسِ وَالْحَجِّ ۗ وَلَيْسَ الْبِرُّ بِأَن تَأْتُوا الْبُيُوتَ مِن ظُهُورِهَا وَلَٰكِنَّ الْبِرَّ مَنِ اتَّقَىٰ ۗ وَأْتُوا الْبُيُوتَ مِنْ أَبْوَابِهَا ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ البقرة [189] Listen
They ask you, [O Muhammad], about the new moons. Say, "They are measurements of time for the people and for Hajj." And it is not righteousness to enter houses from the back, but righteousness is [in] one who fears Allah. And enter houses from their doors. And fear Allah that you may succeed. Al-Baqarah ( The Cow ) [189] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi