Jumat, 15/11/2024 - 13:32 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

Sayap-Sayap Patah Susul Ivanna dan Ngeri-Ngeri Sedap Raih 2 Juta Penonton, Mumun Kalahkan Pengabdi Setan 2

BANDA ACEH – Film Sayap-Sayap Patah terus menunjukkan tren positif. Mencuri Raden Saleh tak mau ketinggalan. Hanya Mumun yang diprediksi bakal melaju kencang malah terbilang biasa saja.

Melansir data Cinepoint, Senin (5/9), Sayap-Sayap Patah mengumpulkan lebih dari 2 juta penonton hingga hari ke-18 penayangan. Menjadikannya film Indonesia ke-6 yang Tembus 2 juta penonton lebih di masa pandemi Covid-19.

Poster film Sayap Sayap Patah

Sayap mendapat tambahan paling banyak pada pekan ini dibanding film Indonesia lain yaitu 880.614 penonton. Capaian tersebut menempatkan film arahan sutradara Rudi Soedjarwo di peringkat 6 film Indonesia terlaris 2022, menyalip The Doll 3 dengan 1.764.077 penonton yang harus turun ke peringkat 7.

Sementara itu Mencuri Raden Saleh yang mendapat tambahan penonton terbanyak kedua pada pekan ini menyerap 1.400.854 jiwa, menempatkannya di peringkat ke-8 film Indonesia terlaris 2022, melampaui jumlah penonton film Kuntilanak 3 (1.313.304).

Mumun yang di hari pertama menghibur 60 ribu penonton, berhasil menjual 286.755 tiket hingga hari ke-4 penayangan. Sedangkan Pengabdi Setan 2: Communion semakin drop, hanya mendapat tambahan 147.677 penonton.

Total hingga hari ke-32 penayangan film garapan sutradara Joko Anwar meraih 6.368.168 penonton dan bertahan di peringkat 2 film Indonesia terlaris 2022. Posisi puncak film Indonesia terlaris 2022 masih diduduki KKN Di Desa Penari dengan 9.233.847 penonton.

Nasib kurang beruntung dialami film Jodohku Yang Mana?: Molulo 2. Tayang berbarengan Mumun, film yang dibintangi Andi Arsyil baru merangkul 8.053 penonton dan kini menyisakan kurang dari 50 layar.

Sulit rasanya untuk Jodohku bertahan lebih lama di bioskop. Kamis (8/9) mendatang, 2 film Indonesia baru siap menghibur penonton. Yakni Mendarat Darurat dan Miracle in Cell No. 7. (Ind)

Sumber: Tabloidbintang


Reaksi & Komentar

قُلْ أَتُحَاجُّونَنَا فِي اللَّهِ وَهُوَ رَبُّنَا وَرَبُّكُمْ وَلَنَا أَعْمَالُنَا وَلَكُمْ أَعْمَالُكُمْ وَنَحْنُ لَهُ مُخْلِصُونَ البقرة [139] Listen
Say, [O Muhammad], "Do you argue with us about Allah while He is our Lord and your Lord? For us are our deeds, and for you are your deeds. And we are sincere [in deed and intention] to Him." Al-Baqarah ( The Cow ) [139] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi