Jumat, 15/11/2024 - 14:54 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

HIBURAN

Sosok Sadbor TikTok, Viral Live Joget-joget dapat Puluhan Juta Gift, Kini Diciduk Polisi

BANDA ACEH – Mengenal sosok Sadbor TikTok yang sedang viral dan kini sedang diamankan pihak kepolisian.Gunawan Sadbor TikTok diketahui sedang diperiksa oleh Kapolres Sukabumi pada 31 Oktober 2024.

Namun, belum diketahui apa kasus yang membuat Sadbor TikTok itu diamankan.

Lantas, siapa Sadbor?

Berdasarkan video yang beredar di media sosial YouTube, sosok dibalik akun TikTok @sadbor89 sekaligus orang yang memperkenalkan joget sadbor adalah seorang pria bernama Gunawan.

Dia mengungkapkan pada awalnya berprofesi sebagai penjahit keliling di Jakarta. 

Saat itu, dia mengungkapkan kerap berkeliling sambil melakukan siaran langsung di TikTok.

Suatu hari, Gunawan menyadari mendapatkan uang dari hadiah saat siaran langsung atau live. Dia pun berpikir untuk mencoba berjoget-joget untuk menarik perhatian penonton. 

Gunawan kemudian memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya di Sukabumi. Dia pun menunda pekerjaannya sebagai penjahit untuk fokus berjoget di TikTok.

Menurut Gunawan, dia memulai konten video joget-jogetnya saat pandemi Covid-19.

Saat itu dia mendapatkan penghasilan dari hadiah penonton sebesar Rp 50 ribu hingga Rp 60 ribu per hari.

Tidak menyerah sampai disitu, Gunawan pun terus menekuni konten TikToknya tersebut sampai viral seperti sekarang.

Dalam video lain yang beredar di dunia maya, disebutkan bahwa penghasilan Gunawan dari live TikTok dan joget sadbor mencapai Rp 27 juta per bulan.

Gunawan bahkan mampu merenovasi rumah menjadi dua lantai dari hasil joget-joget tersebut. Dia juga menggunakan uangnya untuk melunasi utang yang digunakannya untuk pengobatan sang ibu.***


Reaksi & Komentar

وَإِذَا سَأَلَكَ عِبَادِي عَنِّي فَإِنِّي قَرِيبٌ ۖ أُجِيبُ دَعْوَةَ الدَّاعِ إِذَا دَعَانِ ۖ فَلْيَسْتَجِيبُوا لِي وَلْيُؤْمِنُوا بِي لَعَلَّهُمْ يَرْشُدُونَ البقرة [186] Listen
And when My servants ask you, [O Muhammad], concerning Me - indeed I am near. I respond to the invocation of the supplicant when he calls upon Me. So let them respond to Me [by obedience] and believe in Me that they may be [rightly] guided. Al-Baqarah ( The Cow ) [186] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi