Minggu, 17/11/2024 - 22:34 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

EKONOMIFINANSIAL

Startup Kuliner Milik Gibran dan Kaesang Kembali Dapat Dana Rp101 M dari JWC Ventures dan EMTEK

image_pdfimage_print

BANDA ACEH – Perusahaan rintisan (startup) bidang kuliner milik Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep, Mangkokku, kembali mendapatkan suntikan dana Seri A senilai USD 7 juta atau setara Rp 101 Miliar. Dana tersebut berasal dari Alpha JWC Ventures, EMTEK dan partisipasi dari Cakra Ventures.

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Melalui pendanaan tersebut, Mangkokku memiliki rencana untuk melebarkan sayap bisnisnya lebih jauh lagi. Pertama, Mangkokku mulai menyambut kembali pelanggan ke restoran dine-in setelah dua tahun pandemi covid-19.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Sebagai informasi, Mangkokku baru saja meluncurkan gerai flagship di Mall Sarinah dengan konsep modern, cozy dan menu makan di tempat yang istimewa.

ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Co Founder dan CEO Mangkokku, Randy Kartadinata mengatakan Mangkokku akan membuka lebih banyak restoran dine-in sembari terus menambah gerai cloud kitchen-nya ke kota-kota baru.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

Kedua, Mangkoku juga akan meningkatkan pengalaman dan kenyamanan berbelanja, dengan meluncurkan aplikasinya pada akhir tahun ini. “Aplikasi ini nantinya akan menyediakan layanan pesan antar, ambil sendiri, program loyalitas, serta promosi khusus,” ungkap Randy dalam tulisannya, Senin (6/6).

Berita Lainnya:
Cara Daftar Program Petani Milenial, Dijanjikan Mentan Gaji Minimal Rp 10 Juta per Bulan
ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Saat ini, Mangkokku mengoperasikan 50 cabang di wilayah Jabodetabek, Surabaya, Bandung, Malang, Semarang dan Solo. Ada puluhan menu permanen maupun musiman  dengan lebih dari 4 juta mangkuk setiap tahunnya melalui pemesanan online dan offline. Randy menargetkan akan membuka outlet ke-100 pada tahun ini serta 100 gerai lagi di 2023 mendatang.

ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

“Kami ingin melayani lebih banyak pelanggan dan memberikan pengalaman kuliner yang terbaik. Kami akan memperluas kehadiran online dan offline Mangkokku, membuka restoran flagship di lokasi-lokasi strategis, meluncurkan aplikasi dan yang terpenting, terus mengeluarkan hidangan-hidangan lezat bagi masyarakat. Kami ingin Mangkokku menjadi perusahaan New Retail terbaik di Indonesia,” ujar Randy.

Menurut Randy, Mangkokku memiliki mimpi besar menjadi perusahaan kuliner dengan produk kuliner serta ekosistem yang lengkap dan membawa kuliner lokal Indonesia ke panggung dunia. Untuk ini, Mangkokku meluncurkan holding company, yaitu Nusantara Culinary Group.

Di bawah naungan holding company Nusantara Culinary Group, Mangkokku akan mengepakkan sayap menuju produksi minuman dan sambal kemasan yang akan diluncurkan tahun ini. Perusahaan berkomitmen untuk menyebarkan kelezatan Indonesia melalui eksplorasi kreasi F&B tanpa batas.

Berita Lainnya:
Zulhas Happy Stok Beras Bulog Melimpah dan Harga Stabil

“Nusantara Group akan membawa makanan Indonesia menjadi kuliner yang mendunia,” tutur Randy.

Adapun Mangkokku didirikan oleh Arnold Poernomo, Randy Kartadinata, Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep. Pada tahun 2020 lalu, Mangkokku berhasil mendapatkan pendanaan awal dari Alpha JWC Ventures yang membuat penjualan tumbuh 6 kali lipat.

Co-Founder dan General Partner Alpha JWC Ventures, Jefrey Joe mengaku Mangkokku terus memiliki pencapaian baru sejak investasi tahun lalu, seperti peluncuran flagship store yang sukses di jantung ibu kota Jakarta, ekspansi gerai di 10 kota besar Indonesia dan basis pelanggan yang kuat dan loyal secara online dan offline.

Joe menuturkan, hal tersebut berkat adanya dasar research and development (R&D) dan inovasi Mangkokku yang kuat, sehingga memungkinkan peluncuran produk baru secara teratur.

“Kami sangat antusias untuk melanjutkan kerja sama dengan Randy dan tim, serta menantikan inovasi mereka selanjutnya,” tandas Jefrey.


Reaksi & Komentar

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا أَنفِقُوا مِن طَيِّبَاتِ مَا كَسَبْتُمْ وَمِمَّا أَخْرَجْنَا لَكُم مِّنَ الْأَرْضِ ۖ وَلَا تَيَمَّمُوا الْخَبِيثَ مِنْهُ تُنفِقُونَ وَلَسْتُم بِآخِذِيهِ إِلَّا أَن تُغْمِضُوا فِيهِ ۚ وَاعْلَمُوا أَنَّ اللَّهَ غَنِيٌّ حَمِيدٌ البقرة [267] Listen
O you who have believed, spend from the good things which you have earned and from that which We have produced for you from the earth. And do not aim toward the defective therefrom, spending [from that] while you would not take it [yourself] except with closed eyes. And know that Allah is Free of need and Praiseworthy. Al-Baqarah ( The Cow ) [267] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi