BANDA ACEH – Co-Captain Timnas Anies-Muhaimin (Amin) Sudirman Said mengaku mendengar wacana pembentukan koalisi besar untuk merangkul hampir seluruh partai dalam jangka panjang. Hanya akan ada satu atau dua partai yang ditinggalkan di luar koalisi.”Ada satu perbincangan di luar seolah olah yang akan dilakukan adalah mengajak hampir seluruh partai dalam satu koalisi besar kemudian menyisakan satu dua (partai),” kata Sudirman dalam diskusi yang digelar di Jakarta Selatan, dikutip Minggu (2/3/2024).Namun, Sudirman Said tidak tahu pihak mana yang mengatakan hal itu, namun rencana tersebut bukan buah pikiran yang baik untuk menjaga sebuah demokrasi.Bahkan, hal itu membungkam suara rakyat yang disampaikan melalui DPR.”Pertama, pemilu ini kan belum selesai jadi kita tunggu sampai selesai tapi saya berharap bahwa yang menang memerintah, yang kalah menjadi penyeimbang,” ujarnya.”Satu dua pindah barangkali oke, tapi kalau niatnya mengkooptasi hampir seluruh partai kemudian menjadi kekuatan besar, apalagi dengan niat buruk, itu menurut saya bukan hal yang baik dan itu mesti dijadikan concern bersama oleh masyarakat,” imbuhnya.Sudirman Said mengatakan, pola kooptasi yang ingin mengontrol eksekutif, legislatif dan yudikatif, dapat menimbulkan negara bergerak seperti tanpa kendali.”Itu menurut saya bisa membahayakan situasi,” pungkasnya.Sumber: okezone
Sudriman Said Ungkap Isu Pembentukan Koalisi Besar Pemerintahan Jangka Panjang, Sisakan 2 Partai
- Tagar: politik
Artikel Terkait
-
Bantah Praperadilan Tom Lembong, Kejagung: Di Mananya Abuse of Power?
Redaksi 16 menit lalu -
Saat Jokowi Dukung Ridwan Kamil, Anies Bela Pramono Anung, Siapa Paling Berpengaruh?
Redaksi 29 menit lalu -
Polres Garut Tembak Mati Begal Bersenpi yang Beraksi di Tengah Kota
Redaksi 48 menit lalu -
-
-
Imbas Viralkan Napi Pesta dan Bebas Bawa Hp, Petugas Lapas Dimutasi
Redaksi 2 jam lalu