Jumat, 15/11/2024 - 02:52 WIB
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi

TERBARU

ACEH

Tim Biscatur USK Wakili Indonesia pada Ajang Internasional di Kroasia

image_print

BANDA ACEH – Tim biskuit cangkang telur (Biscatur) Universitas Syiah Kuala (USK), berhasil mewakili Indonesia pada kompetisi 48th Inova Invetion Show and Competition. Kompetisi dan pameran ini dilaksanakan di Zagreb Fair, Zagreb, Kroasia, 16-20 Oktober 2024, yang diselenggarakan oleh World Invention Intellectual Property Association (WIIPA).

ADVERTISEMENTS
Kartu ATM di Rumah, Action Mobile di Tangan

Ajang tersebut merupakan kompetisi penelitian dan expo inovasi produk terbesar dan tertua di Eropa. Tim FKG USK berhasil lolos seleksi abstrak yang diikuti lebih dari 4000 peserta berbagai negara.

ADVERTISEMENTS
Bank Aceh Syariah Mengucapkan Selamat Hari Pahlawan 10 November 2024

Tim Biscatur USK sebelumnya berhasil meraih juara 1 dalam kompetisi Hult Prize Regional Mumbai kategori reels pada Juni 2024 dan IPITex 2024 pada bulan Februari di Bangkok.

Berita Lainnya:
2.371 Pelajar Aceh Selatan Terima Beasiswa PIP Usulan Teuku Riefky Harsya
ADVERTISEMENTS
Memperingati 96 Tahun Sumpah Pemuda dari Bank Aceh Syariah

Biscateam terdiri dari Galuh Satwika Paramita, Deffan Dericco, Mohd. Fakhriza Naufal, Diva Maulana yang merupakan mahasiswa dari FKG USK serta satu mahasiswa Fakultas Ekonomi yakni Muhammad Raiyan Fajri.

ADVERTISEMENTS
Selamat & Sukses atas Pelantikan Ketua DPRA, Wakil Ketua I DPRA dan Wakil Ketua II DPRA

“Biscatur merupakan realisasi usaha mahasiswa dari implementasi produk kompetisi P2MW 2022,” kata Galuh.

ADVERTISEMENTS
Pertemuan Tahunan Perbankan Syariah 2024

Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan dekanat FKG USK dan di bawah bimbingan para dosen, yaitu Teuku Ahmad Arbi, Sri Rezeki, Fitrah Afandi, Nurjannah dan Sarika Zuhri.

Berita Lainnya:
HUT ke-23, Syaridin: Kota Langsa, Kota Hebat
ADVERTISEMENTS
Selamat Memperingati Hari Santri Nasional

Saat ini penjualan Biscatur yang dimulai sejak tahun 2022 sudah tersebar hingga 30 Kabupaten kota di Indonesia. Baik secara online melalui platform Shopee, Tik Tok Shop, dan whatsapp, maupun distribusi retailer langsung yang tersebar dari Banda Aceh hingga Bali.

Sementara itu, Dekan FKG USK, Cut Soraya, menyampaikan selamat kepada tim biscatur USK.

“Selamat berjuang. Semoga kembali bisa mengharumkan nama USK di kancah global. Kami bangga atas perjuangan anak-anak,” ucapnya.


Reaksi & Komentar

وَقَالَ لَهُمْ نَبِيُّهُمْ إِنَّ اللَّهَ قَدْ بَعَثَ لَكُمْ طَالُوتَ مَلِكًا ۚ قَالُوا أَنَّىٰ يَكُونُ لَهُ الْمُلْكُ عَلَيْنَا وَنَحْنُ أَحَقُّ بِالْمُلْكِ مِنْهُ وَلَمْ يُؤْتَ سَعَةً مِّنَ الْمَالِ ۚ قَالَ إِنَّ اللَّهَ اصْطَفَاهُ عَلَيْكُمْ وَزَادَهُ بَسْطَةً فِي الْعِلْمِ وَالْجِسْمِ ۖ وَاللَّهُ يُؤْتِي مُلْكَهُ مَن يَشَاءُ ۚ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ البقرة [247] Listen
And their prophet said to them, "Indeed, Allah has sent to you Saul as a king." They said, "How can he have kingship over us while we are more worthy of kingship than him and he has not been given any measure of wealth?" He said, "Indeed, Allah has chosen him over you and has increased him abundantly in knowledge and stature. And Allah gives His sovereignty to whom He wills. And Allah is all-Encompassing [in favor] and Knowing." Al-Baqarah ( The Cow ) [247] Listen

Berita Lainnya

Tampilkan Lainnya Loading...Tidak ditemukan berita/artikel lainnya.
IndonesianArabicEnglishRussianGermanFrenchChinese (Simplified)JapaneseMalayHindi